Liputan6.com, Jakarta - Indosat Ooredoo Hutchison melalui brand Tri menggelar program promo Pesta Kemerdekaan untuk para pelanggannya. Lewat promo ini, Tri memberikan berbagai penawaran menarik bagi para pelanggan, mulai dari potongan pulsa, potongan poin BonsTri, hingga berbagai layanan digital yang hanya bisa didapatkan dengan Rp 88.
"Program Pesta Diskon Kemerdekaan ini secara khusus diadakan sebagai bentuk apresiasi kami untuk para pelanggan yang selalu setia menggunakan berbagai produk dan layanan Tri selama ini," tutur Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ritesh Kumar Singh dalam keterangan resmi yang diterima, Rabu (10/8/2022).
Baca Juga
Sejumlah penawaran yang diberikan untuk para pelanggan Tri Indonesia adalah Pesta Diskon Kemerdekaan BonsTri. Dalam penawaran ini, Tri bekerja sama dengan beberapa e-commerce, seperti Lazada, Shopee, iStyle, Shopback, Zalora, Blibli.com, dan MAP Club untuk memberikan diskon 50 persen atau hingga Rp 100.000.
Advertisement
Lalu pada kategori travel dan akomodasi, ada diskon hingga Rp 2 juta dari OYO Rooms, Pegipegi, Bobobox, Hotelmurah, dan Primebiz. Ada pula voucher gratis minuman Coke Ayo 250ml dan Frestea Nusantara PET 350ml untuk kategori food and beverages.
Tri juga menawarkan pulsa nelpon hingga Rp 50 ribu bagi pelanggan yang melakukan pembelian paket di Bazar Kemerdekaan. Selain itu, ada penawaran Rp 88 khusus bagi 1.500 pemenang untuk mendapatkan kuota reguler dan kuota streaming untuk k-drama lovers maupun film favorit di VIU atau KlikFilm.
Sementara untuk para gamer, Tri akan memberikan keuntungan bagi pelanggan yang mengaktifkan kuota H3RO unlimited 3GB. Jadi, mereka tidak hanya mendapatkan kuota reguler 3GB dan unlimited game 30 hari, tapi juga ekstra kuota 10GB (masa berlaku 2 hari) ditambah voucher game skin PUBG Mobile.
Selama bulan Agustus, Tri turut memberikan paket internet harga spesial bagi para pelanggan yang bisa dibeli melalui Bima+. Untuk mengetahui daftar lengkap harga spesial yang ditawarkan, berikut informasinya:
- Kuota 100 GB yang dapat diakses selama 30 hari dan digunakan 24 jam penuh, dapat dibeli hanya dengan harga Rp135.000.
- Kuota 18 GB yang dapat diakses selama 30 hari dan digunakan 24 jam penuh, dapat dibeli hanya dengan harga Rp60.000.
- Kuota 33 GB yang dapat diakses selama 30 hari, dapat dibeli hanya dengan harga Rp100.000.
- Kuota 22 GB + 33 GB kuota Youtube yang dapat diakses selama 30 hari, dapat dibeli hanya dengan harga Rp77.000
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tri Gelar Turnamen Esports PUBG Mobile dan Mobile Legends Berhadiah Rp 300 Juta
Di sisi lain, Tri Indonesia baru saja menggelar turnamen esports H3RO 3.0 yang mempertandingkan dua cabang game yakni PUBG Mobile dan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).
Turnamen berhadiah total Rp 300 juta ini digelar Indosat Ooredoo Hutchison dengan menggandeng Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI).
H3RO Esports 3.0 merupakan kelanjutan dari turnamen esports sebelumnya yang bertujuan untuk memberi kesempatan bagi gamers untuk berkompetisi dan meningkatkan level menjadi pro player.
Pendaftaran turnamen PUBG Mobile dan MLBB ini sudah dibuka sejak 10 Juni dan akan berlangsung hingga Juli 2022.
Berbeda dengan turnamen H3RO Esports sebelumnya, H3RO Esports 3.0 masuk dalam agenda nasional turnamen PBESI.
Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ritesh Kumar Singh menyebut, pihaknya antusias menghadirkan Turnamen H3RO Esports 3.0 untuk melanjutkan kesuksesan turnamen sebelumnya.
"Turnamen H3RO Esports 3.0 secara resmi diakui oleh PBESI dan menjadi salah satu major tournament esports nasional," kata Ritesh dalam konferensi pers H3RO Esports 3.0 di Jakarta, Kamis (14/7/2022).
Ritesh mengatakan, sebagai turnamen esports yang masuk dalam agenda nasional turnamen PBESI, H3RO berkolaborasi dengan platform esports Garudaku, sebagai wujud komitmen Tri ikut serta memberdayakan talenta generasi muda, khususnya gamer non profesional dan mendukung ekosistem esports nasional.
Turnamen H3RO 3.0 dapat menjadi wadah anak muda yang memiliki minat dalam dunia game PUBG Mobile dan MLBB untuk mengasah skill dengan bertanding melawan pemain profesional dan merasakan pengalaman bertanding layaknya pemain profesional.
Advertisement
Turnamen Resmi PBESI
Sekretaris Jenderal PBESI Frengky Ong menyebut pihaknya mengapresiasi Tri dalam mendukung ekosistem esports di Indonesia. Saat ini, kata Frengky, turnamen H3RO Esports 3.0 sudah terdaftar resmi sebagai bagian dari turnamen PBESI.
Frengky mengatakan, sejak pemerintah dan DPR menerbitkan UU Nomor 11 tahun 2021 mengenai Keolahragaan, setiap turnamen cabang olahraga (dalam hal ini esports) harus mendapatkan izin dari PBESI untuk bisa dianggap sebagai turnamen resmi.
"PBESI dan Tri sudah menjadi mitra resmi dalam menjalankan Turnamen H3RO Esports 3.0 yang masuk dalam Kalender Esports Nasional, sebagai turnamen skala besar (major). Sehingga, turnamen ini bersinergi dengan event-event lainnya yang diadakan PBESI seperti Piala Presiden, Liga Esports 3, 2, dan 1," kata Frengky.
Karena sudah masuk dalam Kalender Esports Nasional, juara dari turnamen H3RO Esports 3.0 juga akan mendapatkan slot khusus di Piala Presiden 2022.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Bisa Disaksikan di Vidio
Tri sebagai operator yang menghadirkan pengalaman gaya hidup mobile untuk mendukung generasi muda menggali potensinya, menyediakan ekosistem gaming H3RO yang terintegrasi bagi penggemar mobile gaming di Indonesia.
Ekosistem tersebut terdiri dari Turnamen H3RO Esports 3.0 yang didukung dengan paket gaming dari Tri. Selain itu, Tri juga mendukung dalam bentuk jaringan terintegrasi dengan Indosat Ooredoo Hutchison.
Sekadar informasi, pelanggan Tri khususnya mereka yang menyukai mobile games, dapat membeli perdana dan isi ulang H3RO Max yang dilengkapi kuota 20 GB ditambah kuota game unlimited mulai dari Rp 30.000.
Tri juga menghadirkan paket gaming, tersedia H3RO Unlimited dengan kuota game unlimited, dilengkapi dengan kuota utama hingga 3GB ditambah voucher game dengan harga mulai Rp 15.000.
Sekadar informasi, pertandingan H3RO Esports 3.0 dapat di saksikan melalui YouTube Tri Indonesia dan Vidio.
(Dam/Ysl)
Advertisement