Sukses

Poco Beri Tips Pakai Fitur MIUI Terbaru yang Berguna Buat Riding Sambil Ngabuburit

Poco memberikan sederet tips memanfaatkan fitur-fitur di MIUI terbaru, yang bisa digunakan saat riding sambil ngabuburit

Liputan6.com, Jakarta - Memeriahkan Ramadhan tahun 2023, Poco beberapa waktu lalu menggelar Ngabuburide, acara riding atau mengendarai motor bersama komunitas keliling Jakarta, dan diakhiri dengan buka puasa bersama.

Pada kesempatan tersebut, Poco juga memberikan sejumlah tips untuk merekam atau memotret momen keliling kota dengan motor, menggunakan HP Poco.

Andi Renreng, Head of Marketing Poco Indonesia, seperti dikutip dari siaran pers, Senin (3/4/2023), mengklaim interface MIUI terbaru juga dapat diandalkan untuk merekam momen.

"MIUI nggak cuma bikin tampilan hape Poco jadi super keren dan ngasih pengalaman yang super smooth waktu digunakan, tapi juga banyak pembaruan fitur-fitur yang mendukung buat mengabadikan momen Ngabuburide jadi lebih keren," ujarnya.

Lebih lanjut, Poco mengungkapkan beberapa fitur di MIUI dalam HP Poco, yang bisa mendukung pengambilan gambar saat keliling kota naik motor, dan merekam momen saat ngabuburit.

  • ShootSteady Video

Merekam video saat riding memiliki tantangan berupa efek guncangan, apalagi saat jalan yang dilalui tidak rata atau rusak.

Sehingga, Poco merekomendasikan fitur ShootSteady, yang membantu menstabilkan video yang direkam, agar hasilnya terlihat lebih keren dan tampak seperti profesional.

  • AI Sky Filter

Poco juga mengungkapkan, pengguna smartphone mereka bisa menggunakan fitur AI Sky Filter, ketika gambar langit di foto terlihat lebih gelap.

Menurut perusahaan, fitur ini menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI), untuk menganalisa foto, mengenali letak langit, dan membuat langit yang kelihatan mendung jadi kembali cerah, atau suasana lain sesuai selera.

AI Sky Filter di HP Poco juga memiliki beragam pilihan filter, seperti untuk menciptakan langit siang yang cerah, langit senja yang lebih syahdu, hingga langit malan dengan kerlip bintang.

2 dari 4 halaman

Fitur untuk Menghemat Penyimpanan

  • ROM Optimization

MIUI 14 memberikan fitur optimasi ROM yang menyeluruh, untuk pengguna menghemat ruang penyimpanan secara lebih efektif dan efisien. Dengan ini, pengguna bisa memanfaatkan fitur ini untuk mengabadikan momen riding dengan lebih sering.

Prosesnya menggunakan smart ROM management, di mana ini berlangsung dengan mengenali aplikasi-aplikasi yang jarang digunakan dan mengompres ruang yang digunakannya tanpa mengganggu sistem.

Selain itu, menurut Poco, Smart ROM management juga bekerja secara otomatis selama siklus penggunaan aplikasi.

Setelah tiga bulan, ruang penyimpanan berhasil dihemat hingga 3GB. Selain itu, ROM Optimization di MIUI 14 juga dinilai jauh lebih optimal ketimbang versi yang sebelumnya, serta lebih hemat ruang sampai 4GB dibanding MIUI 13.

3 dari 4 halaman

Poco Gelar Diskon untuk Sederet Smartphone di Bulan Ramadhan

Sebelumnya, Poco menggelar promo diskon besar bagi para pecinta merek ini, selama periode 22 Maret-22 April 2023. Program ini hadir sekaligus untuk memeriahkan Ramadhan 2023.

Program bertajuk Poconya2xLebih ini memberikan banyak promo menarik untuk seluruh lini smartphone Poco. Pembeli juga diklaim bisa untung hingga Rp 1,3 juta melalui toko resmi Poco di Shopee.

Penasaran bagaimana potongan harga smartphone-smartphone Poco di atas? Yuk simak informasi diskon smartphone Poco di bawah ini:

  • Poco M4 Pro: Hadir dalam dua opsi memori yakni RAM 6GB/ 128GB dari Rp 2.999.000 menjadi Rp 2.799.000. Sementara, versi RAM 8GB/ 256GB dari Rp 3.499.000 menjadi Rp 3.299.000
  • Poco F4: smartphone dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1 yang memiliki proses fabrikasi 4nm. Perangkat Poco F4 GT ini hadir dengan RAM 12GB/ storage 256GB yang dibanderol dari Rp 9.090.000 menjadi Rp 7.799.000.
  • Poco F4: smartphone yang didukung Snapdragon 870. Konsumsi dayanya diklaim lebih rendah berkat teknologi proses 7nm. Poco F4 dengan varian RAM 8GB dan storage 256GB dibanderol dari Rp 5.799.000 menjadi Rp 5.699.000.
  • Poco C40: Perangkat ini punya layar 6,71 inci dan baterai 6.000mAh yang bisa bertahan seharian dalam sekali isi daya. Pada momen Ramadhan, Poco C40 dengan RAM 3GB dan storage 32GB yang semula Rp 1.599.000 kini dipotong jadi Rp 1.499.000. Sementara varian RAM 4GB dan storage 64GB dipangkas harga dari Rp 1.799.000 menjadi Rp 1.699.000.
4 dari 4 halaman

Diskon Poco M5

  • Poco M5: Poco M5 didukung chipset MediaTek Helio G99. Varian RAM 4GB dengan storage 64GB dibanderol dari Rp 2.099.000 menjadi Rp 2.049.000. Sementara varian RAM 4GB dan storage 128GB dipangkas harganya dari Rp 2.299.000 menjadi Rp 2.249.000.
  • Poco X5 5G: Smartphone anyar ini didukung chipset Snapdragon 695 5G dan layar 6,67 inci super slim AMOLED Dot Display. Poco X5 5G dengan RAM 6GB+5GB dan storage 128GB dibandero dari Rp 3.499.000 menjadi Rp 3.399.000 dan varian RAM 8GB+5GB dan storage 256GB dibanderol Rp 3.999.000 menjadi Rp 3.899.000.

Selain di toko resmi Poco di Shopee, Poco juga mengadakan promo Ramadhan ini di Poco.co.id, Tokopedia, dan Lazada serta Akulaku hingga 22 April mendatang.

(Dio/Ysl)