Sukses

Game Balap Lego 2K Drive Sudah Tersedia di Indonesia, Tawarkan 3 Edisi

Game balap Lego 2K Drive diklaim menggabungkan elemen terbaik dari mengemudi di dunia terbuka dan balapan kompetitif yang serba cepat, serta sistem kustomisasi kendaraan yang beragam.

Liputan6.com, Jakarta - 2K Games dan Lego Group mengumumkan game balap Lego 2K Drive, sudah tersedia di Indonesia untuk Nintendo SwitchTM, PlayStation5 (PS5), PlayStation4 (PS4), Xbox Series X|S, Xbox One, serta PC melalui Steam dan Epic Games Store.

Lego 2K Drive diklaim menggabungkan elemen terbaik dari mengemudi di dunia terbuka dan balapan kompetitif yang serba cepat, serta sistem kustomisasi kendaraan yang beragam.

Diciptakan untuk dimainkan sendiri atau bersama-sama, game ini menawarkan kerjasama yang kuat dan multipemain kompetitif yang mendebarkan dengan crossplay, yang memungkinkan para pemain untuk berkelompok bersama di berbagai platform.

"Kami telah mencapai langkah pertama dalam kemitraan multi-title antara 2K dan Lego Group dan kami sangat senang," kata Tina Walsh, Kepala Pemasaran Lego Game melalui keterangan tertulisnya, Senin (2/5/2023).

"Dengan Lego 2K Drive, Visual Concepts dan 2K telah membawa pengalaman game Lego yang dikenal dan dicintai para penggemar. Kami mengembangkannya dengan cara baru yang menarik, menghadirkan game yang menggelitik para penggemar Lego lama dan baru untuk mencobanya," ucap Tina menambahkan.

Sementara President of Visual Concepts, Greg Thomas, menuturkan Lego 2K Drive adalah proyek impian yang menjadi nyata bagi tim di Visual Concepts, yang sangat menyukai game mengemudi dan open world.

"Terlepas dari gaya bermainnya, ada begitu banyak hal yang dikemas dalam Bricklandia untuk dijelajahi oleh para penggemar, dan kami tidak sabar menunggu mereka merasakan pengalaman kami di dunia yang hanya bisa terjadi melalui keajaiban Lego," ujar Greg.

 

2 dari 3 halaman

3 Edisi LEGO 2K Drive

Game Lego 2K Drive sendiri tersedia dalam tiga edisi, seperti di bawah ini.

  1. Standard Edition tersedia dengan harga USD 59,99 di Nintendo SwitchTM, PlayStation4 (PS4), Xbox One, dan PC, serta USD 69,99 di PlayStation5 (PS5) dan Xbox Series X|S baik dalam format fisik maupun digital.
  2. Awesome Edition tersedia seharga USD 99.99 dan mencakup sebuah kendaraan baru, vehicle flair, dan minifigure Lego dalam game. Para pemain juga akan menerima 'Year 1 Drive Pass', bundel yang mencakup versi Premium dari Seasons 1-4 dari Drive Pass, Awesome Pizza Vehicle, dan 550 Koin.
  3. Awesome Rivals Edition tersedia seharga USD 119.99 dan mencakup beberapa kendaraan baru, sebuah vehicle flair, dan minifigures Lego dalam game. Para pemain juga akan menerima 'Year 1 Drive Pass', bundel yang mencakup versi Premium dari Seasons 1-4 dari Drive Pass, Awesome Pizza Vehicle, dan 550 Koin
3 dari 3 halaman

Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)

Video Terkini