Sukses

Usung Dynamic Glass Design, Ini Harga Vivo Y36 yang Baru Dirilis di Indonesia

Berikut harga Vivo Y36 yang sudah bisa mulai dibeli hari ini, Kamis (1/6/2023)

Liputan6.com, Jakarta - Vivo mengumumkan bahwa Vivo Y36 sudah dapat mulai dibeli hari ini, Kamis (1/6/2023), setelah resmi dirilis di Indonesia beberapa waktu yang lalu.

Membawa memori 256 GB dengan RAM 8 GB yang bisa diperluas dengan hingga 8 GB dengan fitur Extended RAM, harga Vivo Y36 di Indonesia adalah Rp 3.399.000.

Mengutip siaran pers resminya, Vivo menghadirkan beberapa penawaran selama periode program Selling Day, untuk setiap pembelian Vivo Y36 baik secara online maupun offline.

Adapun salah satu penawarannya adalah program operator bundling berupa Hard Bundling XL Axiata untuk Vivo Y36, untuk periode 25 Mei hingga 31 Juli 2023.

Untuk spesifikasi Vivo Y36, ponsel ini mengusung Dynamic Glass Design, di mana dihadirkan Material Glass pertama kalinya di Vivo Y Series. Terdapat dua opsi warna yang bisa dipilih yaitu Glitter Aqua dan Meteor Black.

Glitter Aqua hadir dengan gabungan material glass dengan teknologi Golden Ripple Process dari vivo.

Sedangkan untuk Meteor Black, dihasilkan melalui proses Fluorite AG Glass yang menghasilkan permukaan matte yang tampil sangat elegan dan tahan terhadap sidik jari serta goresan saat digenggam.

Selain itu desain HP Vivo ini membawa 2.5D Flat Frame, dengan Fantasy berdesain Dynamic Dual Ring. Fantasy Frame juga ditambahkan di area modul kamera, untuk menghadirkan tekstur seperti pelangi di bawah sinar matahari.

2 dari 3 halaman

Spesifikasi Lain Vivo Y36

Untuk layar, Vivo mengusung desain Ultra O Screen, dengan ukuran 6,64 inci dan resolusi FHD+, serta refresh rate 90Hz. Sementara chipset-nya menggunakan Snapdragon 680.

Kemudian dari sektor baterai, Vivo Y36 berkapasitas 5000 mAh dengan pengisian daya cepat 44W FlashCharge, yang diklaim dapat terisi sampai 30 persen dalam waktu 15 menit.

Untuk pertama kalinya, Vivo menghadirkan teknologi perlindungan untuk memastikan keamanan seluruh aspek saat melakukan pengisian daya, dengan dukungan 24-Dimension Security Protection.

HP ini sudah tersertifikasi IP54 untuk ketahanan debu dan cipratan air, serta telah mendukung fitur NFC.

Urusan fotografi, HP Vivo yang satu ini membawa dua kamera belakang, yang terdiri dari lensa utama 50MP dan lensa bokeh 2MP, serta kamera depan 16MP.

3 dari 3 halaman

Yuki Kato Jadi Product Ambassador Vivo Y36 Series

Sebelumnya, kehadiran Y36 Series di Indonesia juga dimeriahkan dengan digaetnya aktris Yuki Kato, sebagai product ambassador pertama Vivo Y Series.

"Kami juga sangat gembira untuk memperkenalkan Yuki Kato sebagai Product Ambassador pertama pada Y Series," kata Gilang Pamenan, Product Manager Vivo Indonesia melalui siaran pers.

"Sosoknya yang muda dan multi-talenta membuat Yuki selaras dengan nilai pada Vivo Y Series," ujarnya, dikutip Selasa (23/5/2023).

"Menurut aku, vivo Y36 Series adalah smartphone yang desainnya 'Gaya Sultan' banget karena dibalut dengan Dynamic Glass Design, warnanya trendy dan juga nyaman digenggam," kata Yuki Kato melalui keterangan tertulis.

(Dio/Ysl)