Sukses

Hasil Foto Pakai Kamera Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus Blur, Ini Kata Samsung

Foto dengan kamera Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus blur, Samsung janjikan software perbaikan. Ini tips agar foto dengan HP Samsung Galaxy S23 tidak blur.

Liputan6.com, Jakarta - Belum lama ini kamera Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus dikeluhkan oleh sebagian pengguna karena hasil fotonya buram. Perusahaan pun berjanji untuk merilis perbaikan software untuk menyelesaikan masalah tersebut tahun ini juga.

Mengutip Gizchina, Sabtu (3/6/2023), masalah dengan kamera Galaxy S23 blur dan Galaxy S23 Plus dinamai "banana blur" karena bentuk blur yang mirip pisang di foto yang terdampak.

Masalah ini tampaknya terkait dengan kamera utama wide-angle milik Galaxy S23 dan kamera Galaxy S23 Plus. Kamera wide-angle tersebut memiliki aperture besar dan area fokus yang lebih kecil.

Hal ini pun diyakini membuat background terlihat blur ketika mengambil jepretan close-up terutama pada foto yang dijepret dengan orientasi lanskap pada Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus.

Berbagai masalah yang berdampak pada kamera Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus foto close up:

  • Area di sekitar subjek foto terlihat blur ketika mengambil foto close-up
  • Masalah ini disebabkan karena kamera wide-angle belakang pada Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus memiliki aperture terang dan area fokus yang kecil.
  • Blur terlihat dengan bentuk "banana blur" di sekitar subjek foto, terutama ketika mengambil gambar subjek dekat.
  • Masalah ini tampaknya terjadi lebih sering ketika mengambil foto dalam orientasi lanskap.
  • Samsung Galaxy S23 Ultra tak terdampak masalah ini karena menggunakan sensor 200MP berbeda. Sementara Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus sama-sama memakai sensor 50MP.
  • Masalah ini bisa membuat pengguna kesulitan mengambil foto subjek jelas dan detail. Hal ini bisa bikin masalah bagi pengguna yang menggantungkan fotografi ke smartphone.
2 dari 4 halaman

Respon Samsung atas Masalah Foto Blur di Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus

Samsung sudah mengetahui terdapat masalah pada kamera Galaxy S23 dan Galaxy S23 Ultra. Perusahaan pun menjanjikan akan merilis perbaikan software untuk perangkat yang terdampak, pada tahun ini.

Sayangnya, perusahaan tidak menyediakan timeline spesifik untuk perilisan software perbaikan. Namun, tampaknya akan hadir berbarengan dengan update software selanjutnya.

Perbaikan tersebut dimaksudkan untuk mengatasi masalah kamera kedua perangkat flagship. Caranya dengan menyesuaikan area fokus kamera untuk mengurangi blur yang ada di foto.

3 dari 4 halaman

Kata Samsung

Dalam pernyataannya, Samsung mengatakan:

"Saat menguji kemampuan kamera Galaxy S23 atau Galaxy S23 Plus, Anda mungkin terjebak oleh fakta bahwa saat mengambil foto close-up, area di sekitar subjek terlihat agak blur. Itu kamera wide-angle bagian belakang pada Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus memiliki bukaan yang terang, yang membantu saat mengambil foto dalam gelap. Namun, itu juga berarti bahwa fokus selektif yang lebih terlihat dapat membuat latar belakang foto Anda terlihat sedikit buram."

Menurut Samsung, jika pengguna memegang kamera mereka secara horizontal saat mengambil foto, kemungkinan background terlihat buram.

Belum ada tanggal pasti kapan Samsung gulirkan update, namun sejumlah sumber menyebut, perbaikan software akan digulirkan pada update keamanan di Mei 2023. Hal ini belum dikonfirmasi oleh Samsung.

 

4 dari 4 halaman

Cara Hindari Blur Saat Foto dengan Galaxy S23 dan S23 Plus

Jika kamu mendapati masalah kamera pada Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus ketika ambil foto close-up, berikut hal yang bisa dilakukan:

  • Coba mundur sedikit, jadi kamera bisa lebih fokus dengan menambahkan jarak dari kamera ke subjek.
  • Ambil foto dengan mode vertikal untuk mengurangi jumlah blur yang terdampak pada foto.
  • Gunakan kamera ultra-wide pada Galaxy S23 Ultra, yang mengubah ke kamera ultra-wide dan gunakan mode enhancer Focus ketika ambil foto close-up atau makro, yang mana tidak terdampak masalah ini.
  • Gunakan mode kamera 50MP atau 200MP untuk mengurangi blur yang terdapat di foto.

Penting dicatat, solusi di atas tak benar-benar menyelesaikan masalah. Namun, bisa dicoba untuk mengurangi blur pada foto hasil jepretan Galaxy S23 dan Galaxy S23 Ultra, hingga perbaikan software digulirkan.