Sukses

LG Pamer Perangkat untuk Dukung Gaya Hidup Ramah Lingkungan di IFA 2023

LG pamerkan sejumlah perangkat dan teknologi ramah lingkungan di gelaran IFA 2023 di Berlin, Jerman. Ada apa saja?

Liputan6.com, Jakarta - LG Electronics memperkenalkan sejumlah perangkat elektronik rumah tangga yang mendukung gaya hidup ramah lingkungan dalam gelaran IFA 2023 di Berlin, Jerman pada 1 sampai 5 September 2023.

Dedy Triono, Corporate Marketing Manager, LG Electronics Indonesia mengungkapkan, ada tiga pilar yang diangkat dalam produk-produk yang mereka pamerkan di sana yaitu carbon neutral, circularity, dan clean technology.

"Carbon neutral adalah bagaimana dari sisi korporasi, kita bisa menggunakan pengurangan dari sisi emisi karbon," kata Dedy dalam konferensi pers di kantor LG Indonesia di Jakarta, Jumat (1/9/2023)

"Jadi bagaimana emisi karbon yang dihasilkan lebih rendah daripada yang bisa diserap oleh alam, jadi bagaimana bisa mencapai carbon neutral dan juga mengubahnya menjadi renewable energy yang dalam hal ini adalah solar panel," sambungnya.

Dedy melanjutkan, circularity fokus terhadap daur ulang barang-barang elektronik yang sudah lama, serta bagaimana limbahnya bisa diproduksi menjadi produk dan lain-lain.

Kemudian untuk clean technology, fokusnya adalah pada produk-produk yang memiliki tingkat konsumsi listrik rendah dan peningkatan porsi penggunaan recycle.

Sejumlah perangkat ini dipamerkan di IFA 2023 dalam stand berkonsep LG Sustainable Village, yang didesain serta dikonstruksi dengan unik. Di sini, perusahaan membawa pengalaman dengan atmosfer menyusuri jalur di tengah hutan.

Selain itu, stand juga dibangun dengan ramah lingkungan. Misalnya, kain daur ulang dan jaring yang dipilih untuk meminimalkan dampak struktur tersebut, setelah pameran berlangsung.

2 dari 4 halaman

Perkenalkan Energy Storage System

Di pintu masuk stand, LG memamerkan rumah prefabrikasi kompak yang mengintegrasilan panel surya 4 kilowatt, di mana atapnya hadir dengan pemanas ruangan sumber udara Therma V R290 Monobloc air-source heat pump yang hemat energi.

Pondok singgah bernama Smart Cottage ini juga dilengkapi perangkat elektronik rumah tangga seperti mesin cuci sekaligus pengering WashTower Compact, build-in oven, mesin pencucian elektronik QuadWash, kompor listrik industri, dan pemurni air.

Di samping Smart Cottage, ada Net-Zero Vision House, yaitu solusi manajemen energi lengkap dengan berbagai perangkat rumah tangga hemat energi yang dirancang untuk pasar Eropa seperti mesin cuci, pengering, kulkas, dan pencuci piring elektronik.

Rancangan ini sengaja dibuat untuk memperkenalkan pengunjung pada Energy Storage System (ESS) LG, yang memiliki kemampuan beradaptasi pada berbagai situasi dan kondisi penggunaan energi.

Pengunjung pun nantinya bisa mempelajari keseluruhan proses yang digunakan ESS dalam menyimpan dan mengkonsumsi kelebihan energi yang dikumpulkan dari panel surya rumah.

3 dari 4 halaman

Bisa Menjajal LG ThinQ UP 2.0

Pengunjung juga dapat dengan mudah memantau dan mengendalikan berbagai perangkat elektronik rumah tangga LG, sekaligus penyimpanan dan konsumsi energi yang digunakannya melalui aplikasi ThinQ.

Di ThinQ Home Zone, peserta juga akan diajak menjajal LG ThinQ UP 2.0.

Pengunjung pun dapat mengalami peningkatan aksesibilitas yang ditawarkan ragam aksesori dan tambahan pada perangkat elektronik rumah tangga miliknya, lewat keberadaan Universal UP Kit yang inovatif.

Universal UP Kit diciptakan untuk mengoptimalkan manfaat dari berbagai perangkat elektronik LG, sesuai dengan kebutuhan masing-masing penggunanya.

Rancangan ini dibuat mudah dipasang pada berbagai perangkat elektronik LG termasuk kulkas, mesin cuci, mesin pengering pakaian, penyedot debu nirkabel CordZero dan pemurni air.

LG juga memamerkan berbagai perangkat elektronik rumah tangga miliknya, yang dibuat dengan memanfaatkan plastik daur ulang di zona Upcycling Workshop Zone, di antaranya LG PuriCare AeroFurniture serta Styler ShoeCase dan ShoeCare solution.

4 dari 4 halaman

Kenalkan Produk Generasi ke-2 LG Signature

LG juga menampilkan jajaran produk generasi kedua LG Signature.

Di sini ditampilkan mesin cuci sekaligus pengering pakaian dengan heat pump dan kulkas Dual InstaView, dengan kedua penampang pintu atasnya berbahan kaca yang dapat berubah transparan, memungkinkan pengguna melihat isi dalamnya tanpa membuka kulkas.

LG pun memperkenalkan model lain kulkas dengan freezer pada bagian bawah yaitu Instaview with MoodUP. Perangkat ini bisa diubah warna panel pintunya, serta dikendalikan dengan aplikasi LG ThinQ.

Kedua kulkas ini dibuat dengan panel LED, serta dirancang mampu mengurangi konsumsi sumber daya sekaligus limbah dengan menghilangkan kebutuhan untuk memproduksi panel dengan warna berbeda dan dapat diganti.

Terdapat juga Cooking Studio Zone, bagian yang didedikasikan untuk memamerkan paket dapur built-in terbaru perusahaan.

Paket ini dirancang khusus untuk pasar Eropa dengan membawa perangkat premium dan hemat energi. Di dalamnya akan ditampilkan perangkat-perangkat seperti oven InstaView, mesin pencuci piring QuadWash, dan kompor induksi Downdraft.

(Dio/Isk)