Sukses

Sony Hapus Fitur Twitter dari PlayStation 4 dan PlayStatioin 5 per 13 November 2023

Sony akan menghapus fitur integrasi dengan X dari konsol PlayStation 4 dan PlayStation 5. Artikel ini menjelaskan alasan dan dampak dari keputusan tersebut.

Liputan6.com, Jakarta - Sony baru saja mengumumkan, mereka akan menghapus fitur integrasi dengan X (sebelumnya dikenal sebagai Twitter) dari konsol PlayStation 4 dan PlayStation 5 mulai tanggal 13 November 2023.

Fitur ini memungkinkan pemilik PlayStation untuk membagikan tangkapan layar, klip video, trofi, dan aktivitas bermain lainnya ke X Twitter langsung dari konsol.

Lalu apa yang menjadi alasan perusahaan menghapus integrasi X Twitter di konsol mereka? Hingga kini, Sony tidak menjelaskan secara resmi.

Namun, ada beberapa kemungkinan bisa menjadi faktornya. Salah satunya adalah perubahan kebijakan X yang dipimpin oleh Elon Musk, di mana pengembang dan penyedia konten kesulitan untuk berinteraksi dengan konten saat posting ke X.

Kemungkinan lain, adalah biaya tinggi untuk mengakses API X yang bisa mencapai lebih dari USD 40.000 per bulan. Mengutip Polygon, Selasa (7/11/2023), Microsoft sendiri telah menghapus fitur integrasi X dari konsol Xbox dan Game Bar di Windows pada awal tahun ini.

Dengan menghapus fitur integrasi X, Sony mungkin bisa menghemat biaya dan sumber daya yang bisa dialokasikan untuk fitur lainnya.

Berhubung sudah lagi terintegrasi dengan X, gamer PS4 dan PS5 harus mentransfer tangkapan layar atau video dari konsol ke aplikasi resmi PlayStation di Android dan iOS bila ingin membagikannya ke platform media sosial milik Elon Musk tersebut.

Bagi banyak pemilik konsol PS4 dan PS5, integrasi Twitter di PlayStation selama satu dekade ini sangat memudahkan gamer untuk membagikan beragam konten atau momen seru mereka saat bermain game.

Terhitung, setiap harinya ada ribuan konten tangkapan layar atau video singkat dari konsol PlayStation dibagikan ke X dengan tagar #PS4Share dan #PS5Share.

Dengan keputusan ini, banyak pemain harus mulai beradaptasi dan harus melalu beberapa tahap tambahan untuk membagikan konten ke media sosial X Twitter.

2 dari 4 halaman

Drive Blu-ray Eksternal PS5 Slim Butuh Koneksi Internet untuk Bisa Digunakan

PlayStation 5 (PS5) Slim dijadwalkan akan meluncur di pasaran pada bulan November 2023, dengan ukuran bodi lebih ramping karena drive Blu-ray PS5 Slim ini dapat dilepas pasang.

Walau mendapatkan respons positif, ternyata sebuah informasi terbaru mengungkap hal mengejutkan tentang kemampuan lepas pasang drive Blu-ray eksternal di konsol PS5 baru ini.

 Dilansir Eurogamers, Kamis (26/10/2023), drive Blu-ray lepas pasang di PS5 Slim ini ternyata harus terkoneksi dengan internet sebelum bisa dipakai untuk memainkan game fisik.

Dijelaskan lebih lengkap, Sony menambahkan langkah verifikasi tambahan di mana drive eksternal ini harus terhubung ke internet dan berkomunikasi dengan server perusahaan.

Hal ini berlaku untuk konsol PS5 Slim dengan drive eksternal bawaan di dalam boks penjualan, atau ketika beli terpisah.

Terkait hal ini, perusahaan asal Jepang ini belum menjelaskan kenapa drive eksternal untuk PS5 versi 2023 ini harus terhubung dengan internet.

3 dari 4 halaman

Cegah Praktik Pembajakan Game?

Banyak meyakini, keputusan ini diambil untuk memastikan gamer menggunakan drive Blu-ray eksternal resmi di konsol PS5 Slim mereka.

Tak hanya itu, dengan cara ini maka produsen pihak ketiga tidak dapat sembarangan merilis drive eksternal tanpa izin Sony dan mengurangi risiko pembajakan game.

Sejumlah pihak juga mengungkap kekhawatiran tentang keputusan Sony ini. Mereka menyoroti, bagaimana bila gamer tidak memiliki akses internet.

Dengan ini, konsol PS5 Slim pun tidak dapat digunakan, Sony sendiri tidak mengungkap secara gamblang tentang ini selain menuliskan teks penjelasan di boks kemasan.

Lainnya, banyak yang mempertanyakan bagaimana bila drive eksternal tersebut mereka jual kembali ke orang lain? Apakah tetap bisa terpakai atau tidak?

Semoga saja Sony dapat memperjelas hal ini, dan tidak membuat banyak fans konsol game tersebut kebingungan saat membeli PS5 Slim nanti. 

4 dari 4 halaman

Harga PS5 Slim di Indonesia

Dijawalkan meluncur pada November 2023, berapa harga PS5 Slim ini saat meluncur di pasaran nanti?

Berikut ini adalah daftar harga PS5 Slim di Indonesia dan beberapa negara di Asia lainnya, sebagaimana dikutip dari blog PlayStation, Selasa (17/10/2023).

Harga PS5 Slim:

Indonesia

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – IDR 9,699,000
  • PS5 Digital Edition â€“ IDR 8,199,000

Singapore

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – SGD 799
  • PS5 Digital Edition – SGD 669

Malaysia

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – MYR 2,499
  • PS5 Digital Edition – MYR 2,069

Thailand

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – THB 18,690
  • PS5 Digital Edition – THB 15,690

Philippines

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – PHP 30,790

Vietnam

  • PS5 dengan Ultra HD Blu-ray disc drive – VND 15,990,000

Sementara itu, Sony akan menyertakan stand horizontal untuk konsol PS5 baru ini di dalam boks penjualan. Sedangkan untuk stand vertikal harus beli terpisah seharga Rp 499.000. 

Selanjutnya: Drive Blu-ray Eksternal PS5 Slim Butuh Koneksi Internet untuk Bisa Digunakan
Video Terkini