Liputan6.com, Jakarta - Prabowo Subianto, calon Presiden nomor urut 02 memberikan tanggapan terkait strategi Anies Baswedan soal teknologi informasi di Indonesia.
Dalam tanggapannya, Prabowo Subianto membuka omongan dengan mengatakan, "saya selalu solutif dan langsung mengambil tindakan. Kalau memang setengah triliun, ya bangun itu pabrik segera."
Baca Juga
Prabowo juga menyebut, "Masalah teknologi selalu berurusan dengan sumber daya, kita harus mendidik anak kita lebih banyak di bidang sains, teknologi, engineering, matematika (STEM)."
Advertisement
"Setelah itu, baru kita bisa bersaing." Mewujudkan hal tersebut, Prabowo juga berencana akan memberikan beasiswa sebanya 10.000 untuk kedokteran dan 10.000 di bidang STEM.
Tak hanya itu, Prabowo juga menyoroti dengan beasiswa ini maka bisa terciptanya SDM pintar di bidang STEM dari Indonesia untuk dapat bersaing secara global.
"Kita bisa ambil yang terpintar di Indonesia, dan kirim ke luar negeri, kita bangun fakultas STEM banyak lagi di Indonesia dan baru kita rebut teknologi," katanya.
Terkait pabrik smartphone di Tanah Air, paslon nomor urut 02 ini ingin membuat lebih banyak lagi di Indonesia. Tak hanya itu, Prabowo juga ingin permudah pembangunan pabrik smartphone.
"Soal pabrik smartphone, kita bangun lebih banyak lagi di Indonesia baru," kata Capres nomor urut 02.
Hal ini terkait dengan masih maraknya HP BM (black market) beredar di pasar Tanah Air, dan berpotensi merugikan banyak pihak mulai dari penjual resmi hingga konsumen.
Berdasarkan laporan IDC (International Data Corporation), pasar smartphone Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 8,8 persen year-over-year (YoY) dengan penurunan minimal quarter-over-quarter (QoQ) sebesar 0,9 persen, menjadi 8,9 juta unit.
Adapun untuk pengiriman smartphone 5G, kini mengalami pertumbuhan sebesar 54 persen YoY, setelah sebelumnya mengalami penurunan sebesar 4,3 persen.
Smartphone 5G mencapai pangsa tertinggi sepanjang masa karena menyumbang 19,2 persen dari total HPÂ di Indonesia pada 3Q23.
Jaket Paslon 3 Ganjar-Mahfud MD Jadi Sorotan di Debat Kelima Capres 2024
Debat kelima Capres Pemilu 2024 yang digelar pada Minggu (4/2/2024) malam, menjadi ajang terakhir unjuk gigi para pasangan calon presiden dan wakil presiden.
Pada debat Capres 2024 kali ini, Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo akan menyampaikan visi misi mereka masing-masing.
Adapun pada debat Capres-Cawapres 2024 ini, ketiga paslon akan debat mengangkat tema Pendidikan, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Kebudayaan, Teknologi Informasi, Kesejahteraan Sosial dan Inklusi.
Terlepas dari paparan visi dan misi, jaket yang dikenakan oleh paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD ternyata mencuri perhatian warganet.
Tampil dengan desain warna hitam putih, jaket varsity ini dipenuhi dengan berbagai emblem dan teks terkait dengan visi misi dari paslon nomor urut 3 ini.
Tak sedikit pula warganet di platform X penasaran apakah jaket Ganjar-Mahfud MD tersebut beli di mana, dan minta informasi link toko yang menjual.
Â
Advertisement
Cuitan Warganet Soal Jaket Paslon Nomor Urut 3
Berikut adalah beberapa cuitan warganet, sebagaimana dirangkum dari platform X.
"Gg banget jaketnya ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ mana keren lg," cuit @w****.
"Cakep cok jaketnya ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ pak mauuu @ganjarpranowo," tulis @b**** di akun X.
Akun @s**** mencuitkan, "debat is temporary but drip is forever."
"Keranjang kuningnya min," kata @d****.
"El prof sedikit kesusahan pakenya. tapi keren sih jaketnya," ujar @k****.
"Infokan pricelist nya," unggah @J**** di media sosial X.