Liputan6.com, Jakarta - Smartfren merilis router wireless untuk mendukung penggunaan internet di dalam rumah. Produk bernama Smartfren Home RE11 ini juga disebut sebagai Rosa alias router Smartfren.
Produk ini diklaim memberi pengalaman internet rumah dengan pemasangan yang mudah, kuota besar, namun tetap hemat.
Baca Juga
Presiden Direktur Smartfren Merza Fachys mengatakan, kehadiran router internet rumahan Smartfren Home RE11 tidak lepas dari penggunaan internet yang kian masif di kehidupan sehari-hari.
Advertisement
Smartfren Home RE11 ini, kata Merza, menjadi solusi bagi pengguna yang rumahnya belum dilewati jaringan fiber optik.
"Indonesia luas dan ada banyak tempat, untuk bisa sampai dikover fiber optik ke semua rumah itu butuh waktu dan investasi besar. Untuk itu Smartfren menghadirkan solusi home router," kata Merza Fachys, dalam peluncuran router Smartfren Home di Jakarta, Kamis (22/4/2024).
Merza mengatakan, home router Smartfren ini memiliki jangkauan internet yang lebih luas ketimbang mobile wifi (MiFi).
Sementara itu, Chief Marketing Officer Smartfren Sukaca Purwokardjono mengatakan, Smartfren Home RE11 ini bisa didapatkan di berbagai outlet dan galeri Smartfren dengan harga Rp 499 ribu.
"Router ini sangat mudah digunakan karena pelanggan bisa memasang dan memindahkannya sendiri tanpa bantuan teknisi. Ketika dinyalakan, pelanggan bisa merasakan kelebihannya," kata Sukaca.
Sukaca menambahkan, Smartfren Home bisa terhubung ke banyak 32 perangkat secara bersamaan. Sinyal yang dipancarkan, menurutnya lebih kuat berkat dua antena yang jangkauan pancarannya hingga 40 meter.
Â
Pilihan Kuota Smarfren Home R11
Untuk kuotanya, pelanggan bisa mendapatkan opsi kuota besar mulai dari 100GB dengan harga Rp 100 ribuan. Ada pula pilihan kuota 200GB, 300GB, dan 500GB.
Smartfren Home juga memberikan promo bonus yang sangat menarik selama 6 bulan pertama. Setiap pelanggan membeli paket internet 100GB senilai Rp 100 ribu dengan bonus kuota hingga total yang didapatkan 120GB.
Router internet Smartfren Home RE11 tersedia di 70 kota di Indonesia mulai dari Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Aceh, Riau, Kepulauan Riau, Bangka Belitung, Sumatera Barat, Lampung, Banten, Jambi, Bali, Kalbar, Kalsel, Nusa Tenggara Barat, dan Sulsel.
Advertisement
Smartfren Rilis Kartu Perdana Khusus Pecinta Golf
Di sisi lain, Smartfren resmi merilis produk baru yang ditujukan untuk para pecinta golf. Diklaim menjadi yang pertama di Indonesia, Kartu Perdana Smartfren Golf ini disebut akan memudahkan pelanggan dan pencinta golf menikmati layanan komunikasi sekaligus keuntungan yang mendukung kegiatan mereka.
Menurut Chief Executive Officer Smartfren Andrijanto Muljono, Kartu Perdana Smartfren Golf ini merupakan upaya perusahaan untuk masuk ke segmen ultra-premium dan para pecinta golf.
 "Hanya dengan satu kartu perdana ini, pelanggan Smartfren dan para pecinta golf bisa menikmati layanan telekomunikasi terbaik sekaligus mendapat berbagai penawaran khusus di lapangan golf tertentu," tuturnya seperti dikutip dari siaran pers yang diterima, Senin (11/9/2023).
Perlu diketahui, Kartu Perdana Smartfren ini menawarkan sejumlah keuntungan bagi penggunanya. Dengan harga mulai dari Rp 50.000, pelanggan kartu perdana ini bsia mendapatkan sejumlah penawaran khusus seperti berlatih di lapangan golf tertentu.
Penawaran khusus berlatih golf ini bisa didapatkan di Gunung Geulis Country Club, Klub Golf Bogor Raya, Rainbow Hills Golf Club, Jababeka Golf & Country Club, Emeralda Golf Club, dan Palm Springs Golf & Country Club.
Penawaran Smartfren Golf
Penawaran yang diberikan lewat kartu khusus pecinta golf ini pun beragam dengan nilai hingga jutaan rupiah. Adapun penawaran tersebut akan hadir dalam bentuk voucher yang bisa diklaim di aplikasi MySmartfren sebanyak dua kali setiap bulan.
Sementara untuk kuota yang diberikan, pelanggan akan mendapatkan kuota data 11 GB yang terdiri kuota utama 6GB dan kuota aplikasi 5GB yang aktif selama 30 hari. Pelanggan juga bisa menikmati Bonus Kuota Nasional 4GB dengan mengklaimnya lewat aplikasi MySmartfren atau USSI *888#.
Menurut Smartfren, pelanggan juga bisa melakukan upgrade ke Kartu Perdana Smartfren dengan paket data kuota 100GB. Paket perdana ini juga sudah mendukung eSIM, sehingga pelanggan yang ingin memakainya bisa langusng melakukan upgrade.
Perlu diketahui, kartu perdana ini bisa diperoleh di berbagai Galeri Smartfren di Jabodetabek dan Jawa Barat. Nantinya, pelanggan juga bisa mendapatkannya di berbagai e-commerce, aplikasi MySmartfren, serta situs web Smartfren.
Advertisement