Sukses

Top 3 Tekno: Google Photos Dipakai Militer Israel untuk Identifikasi Warga Gaza hingga TWS Baru Bose

Artikel soal dugaan intelijen militer Israel menggunakan Google Photos untuk program pengenalan wajah eksperimental di Gaza, banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (28/3/2024).

Liputan6.com, Jakarta - Artikel soal dugaan intelijen militer Israel menggunakan Google Photos untuk program pengenalan wajah eksperimental di Gaza, banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (28/3/2024).

Tak hanya itu, berita tentang bocoran iPhone 16 dan TWS open ear baru Bose dijual seharga Rp 5 jutaan juga populer kemarin

Lebih lengkapnya bisa cek di bawah ini.

1. Militer Israel Disebut Pakai Google Photos untuk Identifikasi Warga Gaza, Sering Salah Tangkap!

<p>Tentara Israel terlihat di Balata, sebuah kamp pengungsi Palestina di Nablus, Tepi Barat, Kamis (23/11/2023). Penyerbuan tentara Israel ke wilayah permukiman warga ini menewaskan seorang warga Palestina dan melukai tiga lainnya. (AP Photo/Majdi Mohammed)</p>

Intelijen militer Israel menggunakan program pengenalan wajah eksperimental di Gaza. Alat itu dilaporkan salah mengidentifikasi warga sipil Palestina, yang disebut terkait dengan Hamas.

New York Times mewartakan Google Photos diduga berperan dalam penerapan program tersebut, meskipun tampaknya tidak melalui kolaborasi langsung dengan perusahaan.

Mengutip laman Engadget, Kamis (28/3/2024), program pengawasan itu dilakukan sebagai cara untuk mencari sandera Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya di Sini

2 dari 3 halaman

 2. Apple iPhone 16 Segera Rilis, Hadirkan Tombol Baru dan Perombakan Desain

<p>Apple bakal melengkapi iPhone 16 dengan tombol tambahan, fungsinya? (Doc: MacRumors)</p>

Tahun ini, dikabarkan Apple akan meluncurkan smartphone generasi terbarunya, iPhone 16. HP ini akan membawa perubahan baru, salah satunya penambahan tombol baru di iPhone hingga desain yang lebih segar.

Menurut jurnalis Bloomberg Mark Gurman, sebagaimana dikutip dari Android Authority, Kamis (28/3/2024), iPhone 16 akan memiliki tombol baru yang disebut sebagai Capture Button.

Diperkirakan, tombol tersebut akan muncul di sisi kanan perangkat. Menurut informasi, Capture Button bisa digunakan untuk memotret ataupun merekam video.

Baca Selengkapnya di Sini

3 dari 3 halaman

3. TWS Open Ear Jadi Tren, Bose Ultra Open Earbuds Rilis Harga Rp 5 Jutaan

Bose Ultra Open Earbuds (Foto: Bose Indonesia)

TWS open ear kini tengah jadi trend di kalangan pengguna. Hal ini tak lepas dari adanya kebutuhan untuk mendengarkan musik sambil bermultitasking. Misalnya mendengarkan musik sambil jogging, bersepeda, bekerja, atau saat bermobilitas.

Sadar akan kebutuhan tersebut, brand audio premium Bose belum lama ini merilis Bose Ultra Open Earbuds.

Lewat Bose Ultra Open Earbuds ini, pengguna tetap bisa menikmati konten audio sambil beraktivitas tanpa kehilangan perhatian terhadap lingkungan sekitar. Ini dimungkinkan karena desain open earbuds, yang dalam hal ini, buds tidak menutup lubang telinga sepenuhnya.

Baca Selengkapnya di Sini