Sukses

Oppo A60 Segera Hadir di Indonesia, Cek Bocoran Spesifikasinya

OPPO A60 dikabarkan siap menggebrak pasar smartphone Indonesia dengan ketahanan standar militer, perlindungan terhadap debu dan air, serta fitur-fitur baru.

Liputan6.com, Jakarta - Oppo dikabarkan akan meluncurkan smartphone terbaru mereka ke pasar Indonesia. Informasi ini diketahui dari kemunculan perangkat baru tersebut di situs resmi SDPPI Kementerian Kominfo dan situs P3DN dari Kementerian Perindustrian.

Berdasarkan informasi yang diterima, smartphone terbaru itu adalah Oppo A60. Dilaporkan, perangkat ini sudah terdaftar di SDPPI dengan nomor 98088/SDPPI/2024 yang menandakan produk tersebut telah mendapatkan izin edar di Indonesia.

Selain itu, smartphone tersebut juga telah memenuhi persyaratan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) dengan nilai 36,65 persen. Meski spesifikasinya belum diketahui, Oppo A60 diprediksi akan menjadi smartphone terkuat Oppo di lini A Series.

Alasannya, berdasarkan rumor yang beredar, HP Oppo ini telah mendapatkan sertifikasi standar militer. Karenanya, perangkat ini memiliki ketahanan luar biasa dalam kondisi ekstrem.

Perangkat ini juga dikabarkan telah dibekali dengan sertifikasi tahan percikan air dan debu, sehingga pengguna tidak perlu khawatir memakainya di berbagai kondisi.

Tidak hanya itu, Oppo A60 juga dikabarkan bakal membawa sejumlah fitur baru yang belum pernah ada di seri A sebelumnya. Hal ini tentu menjadi daya tarik sendiri bagi para calon pengguna smartphone tersebut.

Mengingat smartphone ini telah terdaftar di SDPPI dan TKDN, ada kemungkinan Oppo A60 akan meluncur di Indonesia dalam Waktu dekat. Untuk itu, menarik menunggu pengumuman resmi dari Oppo soal smartphone ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

HP Oppo Paling Banyak Dibeli Orang Indonesia pada Awal 2024

Di sisi lain, Oppo dilaporkan memimpin pasar vendor ponsel di Indonesia, dengan pangsa pasar hampir 18 persen (17,99 persen) pada Januari 2024, menurut survei dari Statista.

Tepat di bawahnya ada Samsung dengan pangsa pasar sekitar 17,44 persen di periode yang sama. Demikian seperti dikutip dari laporan Statista bertajuk 'Market Share of Leading Mobile Vendors Across Indonesia as of January 2024', Kamis (2/5/2024).

Di bawahnya ada Xiaomi (15,25 persen), Vivo (13,07 persen), Apple (11,57 persen), Realme (7,08 persen), Infinix (3,79 persen), Asus (0,4 persen), dan Itel (0,32 persen).

Terkait data riset di atas, bisa disimpulkan bahwa HP Oppo paling banyak dibeli orang Indonesia pada awal tahun 2024.

Oppo Indonesia mengungkapkan, produk yang mendongkrak penjualan di awal 2024 adalah seri Reno11 series 5G.

Salah satu seri dari Reno11 series 5G yakni Reno 11 F 5G menjadi smartphone AI pertama di bawah 5 juta yang menawarkan pengalaman berbeda bagi para penggunanya.

Kehadiran Reno11 F 5G ini terbukti mendongkrak market share Oppo di Indonesia, mengantarkannya ke posisi puncak sebagai merek smartphone terfavorit di awal tahun 2024.

3 dari 4 halaman

Komentar Oppo Indonesia

“Kami sangat bangga atas pencapaian ini dan ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh konsumen setia Oppo di Indonesia atas kepercayaannya," kata CMO Oppo Indonesia, Patrick Owen, melalui keterangan tertulisnya.

Ia menuturkan, Oppo selalu berkomitmen untuk menghadirkan produk-produk inovatif dan berkualitas tinggi yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup masyarakat Indonesia.

Oppo optimis bahwa tren positif ini akan terus berlanjut di sepanjang tahun 2024. Dengan berbagai produk baru yang akan diluncurkan, Oppo yakin dapat mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar smartphone di Indonesia.

4 dari 4 halaman

Oppo dan OnePlus Gandeng Google Kembangkan Smartphone AI

Di sisi lain, Oppo telah mempercepat langkah strategis secara global untuk menghadirkan smartphone AI. Berpartner dengan Google Cloud, Oppo menggali lebih dalam upaya eksplorasi pengalaman smartphone AI yang lebih baru.

Dalam kolaborasi ini, Oppo dan OnePlus juga mengumumkan akan memanfaatkan Google Gemini di perangkat mereka. Menurut GM Produk AI Oppo dan OnePlus Nicole Zhang, kolaborasi bersama Google Cloud merupakan hal penting dalam perjalanan perusahaan.

"Kemampuan platform terbuka Google Cloud memiliki peran yang sangat besar bagi kemajuan Opoo dalam pengembangan smartphone AI," tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima, Minggu (21/4/2024).

Nantinya, integrasi ini akan disematkan dalam berbagai lini produk Oppo dan OnePlus untuk memberikan peningkatan sekaligus evolusi signifikan pada pengalaman AI di perangkat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini