Sukses

Hands-on Redmi 13, HP Baru Xiaomi yang Bakal Rilis 5 Juni 2024

Xiaomi akan merilis smartphone terbaru mereka di segmen entry level, yakni Redmi 13, pada 5 Juni mendatang. Penasaran seperti apa? Yuk cek di sini hands-on Redmi 13.

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi akan merilis smartphone terbarunya, Redmi 13, di Indonesia pada 5 Juni mendatang. Smartphone ini merupakan penerus dari Redmi 12 yang sebelumnya hadir di segmen harga Rp 2 jutaan.

Meski begitu, saat ini harga Redmi 13 belum diumumkan. Xiaomi sudah mengungkap sejumlah fitur yang akan diusung mereka di smartphone ini.

Tekno Liputan6.com berkesempatan untuk menjajal perangkat ini di acara Technocamp 2024 yang diselenggarakan oleh Forum Wartawan Teknologi (Forwat) yang berlangsung di Bogor, Jawa Barat, 29-20 Mei 2024.

<p>Redmi 13, smartphone baru Xiaomi yang akan dirilis pada 5 Juni 2024. (Foto: Tim Forwat)</p>

Salah satu kebolehan dari Redmi 13 adalah kamera beresolusi tinggi 108MP dan dukungan 3x in-sensor zoom. Ini merupakan terobosan zoom yang pertama kalinya ada di segmen smartphone entry level Redmi. 

<p>Salah satu kemampuan unggulan Redmi 13 adalah dukungan kamera 108MP dengan 3x in-sensor zoom yang pertama kali hadir di seri Redmi (Foto: Tim Forwat). </p>

Dari segi kamera depan, HP Android Redmi 13 dibekali kamera selfie 13MP. Untuk hadirkan hasil foto selfie natural, layar Redmi 13 juga bisa menyala sebagai pencahayaan alami ketika pengguna berswafoto.

<p>Redmi 13 didukung oleh kamera selfie 13MP (Foto: Tim Forwat) </p>

2 dari 4 halaman

Usung Desain Tipis tapi Nyaman Digenggam

Berdasarkan pengalaman kami, Xiaomi Redmi 13 hadir dengan desain elegan dan modern. Perangkat ini didukung layar 6,7 inci yang beresolusi Full HD+ dengan refresh rate 90Hz.

<p> </p>
<p>Xiaomi akan merilis smartphone terbaru Redmi 13 pada 5 Juni 2024. Perangkat ini dibekali layar seluas 6,7 inci yang memiliki resolusi Full HD+ dan refresh rate 90 Hz (Foto: Tim Forwat). </p>

<p>Redmi 13 akan menjadi smartphone terbaru Xiaomi yang rencananya dirilis 5 Juni 2024. Perangkat ini memiliki bodi tipis tetapi tetap nyaman digenggam (Foto: Tim Forwat). </p>

Bagian belakangnya dilapisi kaca, yang tak hanya terkesan mewah tetapi juga nyaman saat digenggam.

<p>Redmi 13 hadir dengan desain tipis tetapi nyaman digenggam (Foto: Tim Forwat)</p>

Xiaomi hadirkan opsi warna midnight black, sandy gold, dan ocean blue untuk perangkat Redmi 13 ini.

Untuk performanya, Redmi 13 akan didukung chipset MediaTek Helio G91-Ultra untuk performa super cepat tetapi tetap janjikan efisiensi daya.

Perangkat ini juga menggunakan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB yang bisa dipakai untuk menyimpan banyak file.

3 dari 4 halaman

Kapasitas Baterai

Redmi 13 memiliki baterai berkapasitas 5.000mAH yang bisa bertahan seharian untuk penggunaan normal.

Pada bagian charger yang disertakan di kemasan, tertulis kemampuan pengisian daya cepat yang dibawa, yakni 33W.

<p>Redmi 13 dibekali baterai 5.000 mAh dengan kemampuan isi daya cepat 33W berkat charger yang dihadirkan di kemasan. (Foto: Tim Forwat)</p>

 

4 dari 4 halaman

Informasi Seputar Software dan Kelengkapan di Boks Redmi 13

Redmi 13 menjalankan HyperOS dengan berbagai fitur terkini khas Xiaomi untuk meningkatkan pengalaman pengguna.

<p>Berbagai kelengkapan di kemasan Redmi 13 (Foto: Tim Forwat)</p><p>Berbagai kelengkapan di kemasan Redmi 13 (Foto: Tim Forwat) </p>

Mulai dari antarmuka intuitif, fitur keamanan yang ditingkatkan, hingga integrasi AI untuk membuat perangkat ini user-friendly.

<p>Berbagai kelengkapan di kemasan Redmi 13 (Foto: Tim Forwat)</p>

Xiaomi menjanjikan update Android 2 kali hingga 4 tahun update keamanan. Berbeda dengan smartphone lain yang hanya memberi garansi 1 tahun, Xiaomi memberikan garansi 15 bulan untuk Redmi 13.

<p>Berbagai kelengkapan di kemasan Redmi 13 (Foto: Tim Forwat)</p>