Sukses

iPhone 16 Pro dan Pro Max bakal Punya Ukuran Lebih Besar Dibanding iPhone 15 Pro

iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max disebut akan memiliki ukuran lebih besar dibandingkan dengan pendahulunya yakni iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.

 

Liputan6.com, Jakarta - iPhone 16 Pro diperkirakan akan jadi iPhone dengan bezel tertipis. Kini, meski peluncurannya masih sekitar September mendatang, sejumlah bocoran tentang iPhone 16 pun beredar. 

Salah satunya adalah dimensi dan ukurannya. Sebuah laporan baru-baru ini dari IT Home menunjukkan bahwa iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max memiliki ukuran yang sedikit lebih besar dari pendahulunya, iPhone 15 Series. 

Meski begitu, ketebalannya tetap sama dengan versi sebelumnya. Mengutip Gizmochina, Rabu (19/6/2024), sumber informasi tersebut adalah render tidak resmi dari perangkat iPhone 16 series, yang juga mencakup dimensi. 

Model iPhone 15 Pro Max misalnya, memiliki tinggi 159,9 mm, lebar 76,7 mm, dan ketebalan 8,25mm. Sementara iPhone 16 Pro Max memiliki tinggi 163,03 mm, lebar 77,58mm, dan ketebalan 8,25mm. 

Adapun model iPhone 15 Pro memiliki tinggi 146,6 mm, lebar 70,6 mm, dan tebal 8,25 mm. Model iPhone 16 Pro memiliki tinggi 149,61 mm, lebar 71,45 mm dan tebal 8,25 mm. 

Jika dilihat data di atas, iPhone 16 dan iPhone 16 Plus memiliki ukuran yang sama dengan ukuran pendahulunya. Namun, modul kameranya didesain baru dan memungkinkan ponsel untuk menangkap video spasial, seperti headset Apple Vision Pro. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Masa Pakai Baterai Lebih Panjang Dibanding iPhone 15 Pro

Analisis Apple Ming-Chi Kuo sebelumnya mencatat bahwa iPhone 16 Pro Max mungkin hadir dengan masa pakai baterai lebih lama dibandingkan dengan iPhone 15 Pro Max. 

Bisa jadi karena baterai yang lebih besar di bagian dalamnya. Menurut rumor sebelumnya yang beredar awal tahun ini, model iPhone Pro kemungkinan didukung sensor utama 1/1,14 inci yang sedikit lebih besar dan lensa telepoto periskop. 

Semua hal di atas tentunya butuh lebih banyak ruang internal. Bisa jadi hal inilah yang menjadi alasan Apple meningkatkan ukuran model iPhone 16 Pro. 

3 dari 4 halaman

Bantah Bocoran Sebelumnya yang Bilang Ukuran Lebih Tipis

 Seorang leaker mengungkap informasi tentang lini iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max yang akan Apple umumkan pada September 2024.

Adalah leaker Setsuna Digital di media sosial (medsos) Weibo, di mana dia mengungkap ukuran bezel iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max.

Mengutip posting-an Setsuna Digital di Weibo via Phone Arena, Selasa (4/6/2024), iPhone 16 Pro series akan hadir dengan bezel berukuran 1.2mm.

Sedangkan untuk iPhone 16 Pro Max, bezel ponsel baru milik Apple ini akan tampil berukuran 1.15mm.

Ukuran bezel ini lebih tipis ketimbang iPhone 15 Pro yang berukuran 1.71mm, dan iPhone 14 Pro dengan bezel 2.15mm.

Bezel iPhone baru Apple ini juga tampil lebih tipis ketimbang Galaxy S24 yang berukuran 1.52mm.

"iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max adalah paling tipis di dunia," tulis Setsuna di akun Weibo miliknya.

 

4 dari 4 halaman

Bezel Lebih Tipis

Lebih lanjut, Apple dikabarkan bakal menggunakan teknologi Border Reduction Structure (BRS) untuk membuat bezel pada ponsel baru Apple itu agar lebih tipis.

Disinyalir, teknologi ini tidak hanya akan membuat bezel atas, kiri, kanan, dan bawah lebih ramping ketimbang seri iPhone di pasaran saat ini.

Selain meningkatkan tampilan di ponsel, bezel tipis ini juga memungkinkan Apple meningkatkan ukuran layar pada model Pro tanpa peningkatan dimensi secara proporsional.

Karena itu, meskiun iPhone 16 Pro dan Pro Max secara fisik lebih besar dari pendahulunya, diyakini perubahannya tidak akan terlalu besar.

Bagaimana menurut Anda tentang bezel iPhone 16 Pro dan Pro Max? Bagikan pendapat Anda di kolom komentar!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.