Sukses

Ini 3 Peningkatan TV LG OLED evo C4 yang Mejeng di CES Las Vegas hingga PRJ 2024

TV LG OLED evo C4 membawa tiga peningkatan dibandingkan pendahulunya. Apa saja?

Liputan6.com, Jakarta - TV LG OLED C4 yang sebelumnya dipamerkan di ajang Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas, Amerika Serikat, kini tampil di Pekan Raya Jakarta (PRJ) pada 12 Juni sampai 14 Juli 2024.

Product Director Home Entertainment of LG Electronics Indonesia, Park Jae Il, mengatakan TV OLED yang membenamkan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) ini memiliki pilihan bentang layar paling banyak di antara model TV OLED LG lain di tahun 2024.

"Berturut-turut dimulai dari 48, 55, 65, 77 hingga 83 inci. Label evo sendiri merupakan panel OLED LG yang menawarkan luminositas dan kecerahan lebih tinggi dengan detail lebih baik dibanding generasi panel sebelumnya," ia menjelaskan melalui keterangannya, Jumat (21/6/2024).

Bersandar pada panel istimewa tersebut, LG kemudian mengembangkan TV OLED 4K ini dengan memanfaatkan AI yang berpusat pada dapur pacunya. Prosesor pintar dengan dukungan AI terbaru ini dikembangkan dengan nama Prosesor AI α9 Gen7.

Adapun TV LG OLED evo C4 membawa tiga peningkatan dibandingkan pendahulunya yaitu 1,5 kali lipat peningkatan performa AI, 4,5 kali lipat peningkatan grafis, dan 2,2 kali lipat kecepatan pemrosesan.

Head of Product Marketing Home Entertainment of LG Electronics Indonesia, Vincent Martana Wenas, mengklaim peningkatan pada pemanfaatan AI memberikan TV LG OLED evo C4 kemampuan menyajikan visual dan audio dengan opsi personalisasi lebih tinggi.

Pada sisi visual, salah satunya berjalan melalui fitur AI Picture Pro. Dengan memanfaatkan proses kualitas gambar berbasis deep learning, keberadaannya membuat TV LG OLED evo C4 lebih kaya pada tekstur dan detail untuk memberikannya efek dramatis.

"Hal ini termasuk pada kemampuan dalam menampilkan visual wajah, objek serta layar belakang dengan kekayaan tekstur dan detailnya," Vincent menerangkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dynamic Tone Mapping Pro hingga Dynamic Sound Booster

Dari sisi visual, keberadaan fitur Dynamic Tone Mapping Pro mampu memetakan gambar dengan membaginya dalam banyak blok untuk kemudian mendeteksi area yang membutuhkan tingkat kecerahan berbeda secara real time.

Sementara fitur unik Personalized Picture Wizard, memberikan pengguna pilihan untuk melakukan kustomisasi nuansa tampilan gambar dengan memilih dari beberapa tampilan yang tersedia.

Di sisi lain, AI Super Upscalling 4K memberikan TV ini kemampuan memproses gambar di bawah kualitas 4K menjadi dalam nuansa 4K.

Dampak signifikan pengembangan berbasis kecerdasan buatan dari TV LG OLED evo C4 ini pun menyentuh hingga pada sisi audio.

Fitur AI Sound Pro membuat TV OLED LG ini memberikan kualitas audio berkanal 9.1.2 surround sound secara virtual dari speaker yang terintegrasi.

Di bagian lain, Dynamic Sound Booster memberikan performa suara lebih bertenaga dan dinamis. Sementara Adaptive Sound Control bekerja menyesuaikan nuansa suara dengan kebutuhan sesuai genre tampilan yang sedang dinikmati.

 

3 dari 4 halaman

Raih Sertifikat Qualified Gaming Performance

Bagi penggemar game, TV OLED ini sudah memiliki berbagai fasilitas yang mendukung spesifikasi game terkini. Mulai dari G-Sync compatible dan FreeSync Premium hingga Variable Refresh Rate yang mencapai 144Hz.

Kemampuan untuk mereproduksi gambar hingga 144 frame dalam setiap detiknya juga akan memberi kenyamanan gamer dengan gambar muncul bebas lag saat dinamika pergerakan gambar berlangsung cepat.

TV OLED ini bahkan telah mendapat sertifikat Qualified Gaming Performance dari lembaga uji internasional, Intertek.

Hal ini terkait dengan kemampuan response time yang kurang dari 0.1 ms, spektrum warna yang memenuhi lebih dari 90% Color Gamut Accuracy dari Adobe RGB, dan HGIG EOTF Accuracy yang melebihi 90%.

Perhatian LG pada hal kenyamanan pengguna juga dilakukan dengan melengkapi TV OLED evo terbarunya ini dengan versi terbaru webOS sebagai platform smart TV LG.

Personalisasi lebih dalam menjadi tawaran utama versi terbaru ini. Diantaranya, profil khusus yang dapat dibuat pengguna menyesuaikan dengan pengalaman penggunaan sebelumnya.

 

4 dari 4 halaman

Infografis Cara Pindah dari TV Analog ke TV Digital (Liputan6.com/Triyasni)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini