Liputan6.com, Jakarta - Rumor terbaru menyebutkan, Apple akan segera memperkenalkan cincin pintar (smart ring) yang mengikuti jejak Samsung.
Apple dilaporkan telah mendaftarkan paten untuk smart ring miliknya pada Selasa, 13 Agustus 2024.
Baca Juga
Berdasarkan informasi dari pendaftaran ini, terungkap produk Apple dan dilengkapi kemampuan pelacakan kesehatan yang canggih.
Advertisement
Menurut laporan dari ZDNet, Kamis (15/8/2024), smart ring Apple ini akan mampu memantau berbagai data kesehatan, termasuk detak jantung dan kadar oksigen dalam darah.
Fitur-fitur ini sejalan dengan fungsi dihadirkan oleh cincin pintar merek lainnya, seperti Samsung, Oura, dan Ultrahuman.
Diketahui, produk-produk tersebut memiliki kemampuan untuk memonitor suhu tubuh hingga variabilitas detak jantung.
Menariknya, perangkat ini mampu mengontrol perangkat Apple lainnya, termasuk mengatur volume speaker atau mengendalikan fitur di Apple Vision Pro.
Saat ini, Samsung menjadi salah satu perusahaan teknologi terkini yang memperkenalkan perangkat wearable ini. Debut di Galaxy Unpacked 2024 di Paris, Prancis, perangkat ini langsung mendapat sambutan positif dari konsumen.
Berbekal sensor kesehatan, Samsung mengklaim cincin pintarnya ini memboyong berbagai fitur pelacak kesehatan lengkap.
Sayangnya, konsumen di Indonesia harus bersabar hingga waktu belum ditentukan untuk bisa membeli Galaxy Ring ini di Tanah Air.
"Hingga saat ini, kita belum ada rencana untuk meluncurkan Galaxy Ring ke Indonesia," kata Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Annisa Nurul Maulina.
Â
iPhone Slim bakal Jadi Ponsel Termahal Besutan Apple
Apple dikabarkan bakal merilis model iPhone terbaru, bernama iPhone Slim pada tahun 2025 mendatang.
Tampil dengan desain super tipis, iPhone Slim ini telah menjadi bahan pembicaraan di internet selama setahun terakhir.
 Jika rumor ini benar, iPhone Slim akan menjadi salah satu inovasi terbaru Apple dalam beberapa tahun terakhir ini.
Mengutip Phone Arena, Rabu (14/8/2024), harga iPhone Slim akan dibanderol sekitar USD 1.300 atau sekitar Rp 20 jutaan.
Ini menjadikannya salah satu iPhone termahal yang pernah dirilis Apple, dan mungkin paling mahal hingga saat ini.
Namun ada informasi mengejutkan lain beredar menyebutkan, iPhone Slim ini hanya dilengkapi dengan satu kamera belakang. Sebuah hal yang sudah jarang terlihat pada ponsel flagship di pasaran saat ini.
Advertisement
Harga iPhone Slim?
Laporan lain dari Bloomberg menyebutkan, iPhone Slim ini mungkin akan ditempatkan di lini kelas menengah, menggantikan seri iPhone 17 Plus.
Meskipun demikian, banyak pihak berpendapat Apple akan memposiskan iPhone Slim ini sebagai opsi lebih keren iPhone 17 series, tetapi dengan spesifikasi tidak jauh berbeda dari iPhone biasa.
Dengan harga mahal dan hanya dilengkapi satu kamera belakang, apakah iPhone Slim ini akan menjadi pilihan menarik bagi pengguna?
Bagaimana menurut kamu, apakah tertarik membeli HP iPhone Slim seharga Rp 20 juta tetapi hanya dilengkapi satu kamera?Â
iPhone SE 4 Bawa Kejutan dengan Apple Intelligence
Apple telah memperkenalkan Apple Intelligence di ajang WWDC 2024, dengan iPhone 16 series dipastikan bisa menikmati kecanggihan AI ini.
Berhubung seri iPhone 16 belum dirilis, pengguna iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max bisa mencicipi sejumlah fitur ini di iOS 18 Public Beta.
Namun, ada kabar mengejutkan tidak kalah menarik. iPhone SE 4 yang rencana akan diluncurkan pada awal 2025, juga akan mendukung Apple Intelligence.
Informasi ini diungkap oleh Mark Gurman dalam laporannya di Bloomberg. "Dipastikan iPhone SE4 akan mendukung Apple Intelligence," kata Gurman, sebagaimana dikutip dari laporan tersebut, Selasa (13/8/2024).
Kabar ini cukup mengejutkan, mengingat iPhone 15 dan iPhone 15 Plus tidak mendukung teknologi AI ini karena dianggap tidak cukup mumpuni dari segi performa.Â
Advertisement