Sukses

ViewSonic XG2536 Resmi Rilis, Monitor Gaming Rp 4 Jutaan dengan Refresh Rate 280Hz

ViewSonic XG2536 resmi hadir untuk pasar Indonesia dengan sejumlah kemampuan menarik, seperti refresh rate 280Hz hingga waktu respons 0.5ms.

Liputan6.com, Jakarta - ViewSonic resmi memperkenalkan monitor gaming terbarunya yakni XG2536. Monitor ini dirancang untuk para gamer yang ingin mencapai level profesional.

ViewSonic Gaming XG2536 hadir dengan waktu respons yang sangat rendah, serta visual yang mendekati nyata. Berbekal kemampuan itu, Country Manager ViewSonic Indonesia Eko Handoko Wijaya percaya XG2536 merupakan monitor gaming ideal.

"XG2536 yang baru ini sangat cocok bagi para gamer yang ingin unggul dalam gaming kompetitif, membantu mereka mengeluarkan potensi penuh mereka," tutur Eko dalam keterangan resmi yang diterima, Jumat (27/9/2024).

Disebutkan, monitor ViewSonic ini memiliki refresh rate hingga 280Hz. Selain itu, para gamer juga bisa bermain dengan akurasi sangat tepat dan bebas dari blur maupun ghosting, karena waktu respons sangat singkat yaitu 0,5ms.

Monitor ini dilengkapi dengan teknologi AMD FreSync Premium. Teknologi ini menyinkronkan kecepatan refresh monitor dengan frame rate dari kartu grafis, menghilangkan screen tearing dan stuttering.

XG2536 juga dilengkapi dengan teknologi panel SuperClear untuk menghadirkan warna yang nyata dan sudut pandang luas. Monitor ini juga memadukan pencahayaan RGB dinamis dengan desain ergonomis untuk memenuhi kebutuhan tiap gamer.

ViewSonic XG2536 menawarkan berbagai opsi konektivitas, mulai dari HDMI, DisplayPort, dan USB-C. Untuk port USB-C, ViewSonic juga menyediakan daya, sehingga pengguna bisa juga memanfaatkannya untuk mengisi daya perangkat mereka.

Saat ini, XG2536 sudah dapat dibeli di toko elektronik terdekat atau e-commerce. Memiliki ukuran 24,5 inci, monitor gaming ini dibanderol dengan harga Rp 4 juta.

2 dari 3 halaman

ViewSonic Umumkan Proyektor Laser Pintar Terbaru, Mampu Tampilkan Kualitas Gambar 4K

ViewSonic mengumumkan kehadiran proyektor laser pintar Ultra Short Throw terbarunya yakni X2000B-4K. Berbekal teknologi fosfor laser generasi kedua, proyektor ini menawarkan usia pemakaian lampu laser hingga 20.000 jam.

Selain itu, dalam keterangan resmi yang diterima, Jumat (1/3/2024), proyektor ini mampu menghadirkan gambar 4K HDR yang jernih. Lalu, audio keluaran proyektor ini juga didukung speaker Harman Kardon, sehingga model ini diklaim ideal untuk kebutuhan home theater modern.

 X2000B-4K hadir dengan pilihan warna hitam yang membuatnya bisa disesuaikan dengan beragam gaya desain interior. Memiliki rasio 0,22 lemparan ultra pendek, proyektor ini bisa menjadi pilihan untuk kebutuhan yang lebih hemat ruang.

Alasannya, proyektor ini bisa menyediakan tampilan 100 inci dengan hanya berjarak 23cm dari dinding. Proyektor ini juga dilengkapi penyesuaian 4 sudut, sehingga dapat diposisikan secara fleksibel di ruang tamu.

3 dari 3 halaman

Kemampuan Proyektor Baru ViewSonic

ViewSonic juga membuat proyektor ini mampu memproyeksikan gambar yang sempurna dari segala sudut dengan mudah. Berbekal kemampuan koreksi 60 titik, pengguna tak perlu pusing apabila permukaan yang diproyeksikan berbentuk melengkung atau bulat.

Mirip TV biasa, X2000B-4K menjanjikan memberikan pengalaman sinematik yang terbilang memuaskan.

Pengoperasiannya pun terbilang mudah, cukup dengan sekali klik agar proyektor menyala dan mencapai kecerahan serta performa warna yang optimal.

Proyektor ViewSonic ini didukung konektivitas Wi-Fi untuk transmisi langsung dari perangkat lain seperti smartphone atau tablet. Kehadiran koneksi bluetooth juga memberikan opsi audio yang lebih fleksibel bagi pengguna.

Menurut perusahaan, proyektor ini dapat juga dipakai sebagai soundbar bluetooth. Sebagai alternatif, keluaran audio proyektor ini bisa juga dihubungkan ke headset bluetooth pengguna.

Tidak hanya itu, integrasi audio juga mudah berkat dukungan HDMI ARC.