Sukses

Jadwal Playoff MPL ID S14 Hari Ini: Team Liquid ID vs RRQ Hoshi Perebutkan Tiket Grand Final

Jadwal playoff MPL ID S14 hari ini mempertemukan Bigetron Alpha vs Geek Fam di lower bracket, dan RRQ Hoshi vs Team Liquid ID di upper bracket final. Siapa yang akan melaju ke Grand Final?

Liputan6.com, Jakarta - Hari ketiga babak playoff MPL ID S14 semakin panas dengan hanya empat tim tersisa, memperebutkan tiket menuju Grand Final MPL ID S14 pada 27 Oktober 2024 mendatang.

RRQ Hoshi dan Team Liquid ID akan saling berhadapan di babak upper bracket final, sementara Bigetron Alpha dan Geek Fam bertarung di lower bracket semi-finals untuk mempertahankan harapan mereka.

Mari kita bahas singkat apa yang akan terjadi di hari penuh ketegangan ini, dan tim mana yang akan mengamankan satu tempat di Grand Final. Cek juga jadwal playoff MPL ID S14 hari ini, Jumat (25/10/2024).

Jadwal Playoff MPL ID S13 Hari Ini:

  • Bigetron Alpha vs Geek Fam - 13.00 WIB (lower bracket semi-finals)
  • Team Liquid ID vs RRQ Hoshi - 18.15 WIB (upper bracket finals)

Bigetron Alpha vs Geek Fam: Siapa yang Harus Pulang?

Duel Bigetron Alpha melawan Geek Fam selalu menarik perhatian, apalagi kali ini mereka harus bertarung di lower bracket. Kedua tim kembali berada dalam situasi sama seperti pada MPL ID S13, di mana hanya satu tim bisa melanjutkan perjalanan menuju final lower bracket.

Bigetron Alpha harus memulihkan diri setelah kekalahan tipis dari Team Liquid ID di pertandinga sengit berakhir dengan skor 3-2.

Sementara itu, Geek Fam yang sempat memberli perlawanan kuat, akhirnya harus mengakui keunggulan RRQ Hoshi dengan skor 3-1 di duel sehari sebelumnya.

Bagi kedua tim, pertandingan ini bukan hanya soal teknik, tapi juga mental. Bigetron Alpha harus membuktikan mereka bisa bangkit dari kekelahan, sedangkan Geek Fam harus menampilkan permainan terbaik mereka jika ingin melaju lebih jauh di MPL ID S14.

 

2 dari 5 halaman

Team Liquid ID vs RRQ Hoshi: Laga Penentu ke Grand Final

<p>Jadwal Playoff MPL ID S14 Hari Ini: RRQ Hoshi vs Geek Fam dan Bigetron vs Team Liquid ID. (Doc: MPL Indonesia)</p>

Pertarungan antara Team Liquid ID vs RRQ Hoshi menjadi paling dinantikan. Team Liquid ID, yang sempat kesulitan di awal musim, berhasil melakukan comeback luar biasa hingga menempati posisi kedua di klasemen akhir MPL ID S14.

Dengan deretan pemain muda berbakat, mereka siap menantang tim berjuluk 'raja dari segala raja' untuk mendapatkan tiket langsung ke Grand Final.

Namun, RRQ Hoshi tidak bisa dianggap remeh. Setelah absen dari playoff selama tiga musim, tim yang dikomandoi Skylar ini kembali dengan kekuatan penuh.

Kehadiran pemain seperti Sutsujin dan Rinz membuat RRQ Hoshi semakin solid dan menakutkan. Bisakah mereka kembali menjadi penguasa MPL ID, atau akankah Team Liquid ID menjadi penghalan terakhir mereka?

3 dari 5 halaman

Kepala BIN Budi Gunawan Kembali Terpilih Pimpin Esports Indonesia

Kepala BIN Budi Gunawan Kembali Terpilih Pimpin Esports Indonesia

Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, kembali terpilih menjadi ketua umum Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) untuk periode 2024-2029. Kepastian ini didapat dalam Musyawarah Olahraga Nasional PB ESI yang dilakukan Minggu (6/10/2024).

Budi Gunawan menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan untuk memimpin PB ESI periode kedua. Dia berjanji akan membawa esports Indonesia semakin maju ke depannya.

Saya berkomitmen untuk membawa PB ESI ke level yang lebih tinggi lagi," ujarnya.

Pada periode pertama kepimpinannya di PB ESI, Budi Gunawan telah mencatatkan berbagai prestasi. Antara lain mengantar tim esports Indonesia menjadi juara umum SEA Games 2023 di Kamboja dengan torehan 3 medali emas dan 2 perak di cabang esports.

Selain itu, PB ESI di bawah kepemimpinannya juga mencetak prestasi membanggakan dalam pelaksanaan PON Aceh-Sumut 2024 yang mempertandingkan esports sebagai salah satu cabang olahraga resmi. Prestasi tersebut memperkuat posisi Indonesia di panggung esports internasional dan menjadi bukti komitmen PB ESI dalam membina talenta esports nasional. 

4 dari 5 halaman

Kejar Prestasi Global

Kepala BIN Budi Gunawan Kembali Terpilih Pimpin Esports Indonesia

Hamka Hendra Noer, Staf Ahli Kementerian Pemuda dan Olahraga, memberikan apresiasi atas prestasi Budi Gunawan. Ia berharap kepemimpinan Budi Gunawan dapat terus melahirkan capaian gemilang bagi Indonesia di bidang esports. Pihaknya menyoroti kemajuan signifikan yang dibuat dalam memperkenalkan esports sebagai cabang olahraga yang diakui di tingkat nasional dan internasional.

Dengan terus mendorong inovasi dan pembinaan, kepemimpinan Budi Gunawan diharapkan semakin mengukuhkan posisi Indonesia sebagai salah satu kekuatan utama dalam dunia esports global.

5 dari 5 halaman

Akademi Esports Garudaku

Selain itu, PB ESI di bawah kepemimpinan Budi Gunawan juga berhasil membentuk Akademi Esports Garudaku, yang menjadi wadah pembinaan dan pengembangan talenta esports di Indonesia.

Akademi ini telah menghasilkan banyak atlet berprestasi, memperkuat regenerasi pemain muda, dan mempersiapkan Indonesia untuk terus bersaing di kompetisi internasional. Pelatihan bagi wasit esports juga menjadi salah satu program unggulan yang memastikan keberlangsungan kualitas kompetisi di berbagai ajang esports nasional dan internasional.

Dengan berbagai prestasi yang telah diraih, PB ESI di bawah kepemimpinan Budi Gunawan diharapkan terus mendorong pertumbuhan esports dan mengibarkan nama Indonesia di panggung internasional.

 Â