Sukses

HTC Bagikan Undangan Acara 23 Juli, Rilis Desire 500

Sesuai dengan tagline yang diusung, HTC memberikan sinyal jika Desire 500 ditujukan untuk pengguna muda.

Untuk mengisi segmen menengah bawah, HTC kembali akan merilis smartphone Android melalui seri Desire. Kali ini HTC secara resmi akan memperkenalkan handset terbarunya pada 23 Juli mendatang.

Undangan itu dibagikan kepada insan media di negeri asalnya, Taiwan. Berbeda dengan acara lainnya, kali ini HTC secara gamblang menyebut handset yang akan diluncurkan dalam sebuah acara di Taipei itu, yaitu Desire 500.

Dilansir laman ePrice, Kamis (18/7/2013), dalam peluncuran HTC Desire 500 HTC menyebut produknya sebagai: "Energy of the young, imagination of the boundless" atau "Energi muda, imajinasi tanpa batas".

Sesuai dengan tagline yang diusung, HTC memberikan sinyal jika Desire 500 ditujukan untuk pengguna muda. Khusus untuk kehadirannya di awal, HTC bekerjasama dengan operator Taiwan Mobile.

Meskipun sudah disebutkan handset yang diperkenalkan sayangnya HTC tidak menyertakan informasi terkait dengan spesifikasi dan kemungkinan harga Desire 500. (vin/gal)

Video Terkini