Sukses

Akhirnya! Trio Smartphone Motorola Droid Terbaru Resmi Diumumkan

Ketiganya disebutkan akan memasuki tahap pre-order online dalam waktu dekat.

Setelah sempat dibocorkan oleh pemilik akun Twitter @evleaks dua minggu lalu, akhirnya Motorola resmi mengumumkan kehadiran trio Droid teranyar. Melalui hasil kerjasama Verizon, Google, dan Motorola Droid Ultra, Droid Maxx, dan Droid Mini resmi diperkenalkan dalam sebuah acara yang diadakan di New York.

Droid Ultra disebut sebagai smartphone tertipis di dunia, dengan ketebalan 7,18 mm. Smartphone ini diprediksi menggunakan layar 5 inci yang mengakomodir teknologi 4G LTE.

Sesuai dengan nama yang digunakan, Droid Maxx menggunakan layar seluas 5 inci. Kelebihan terletak pada daya tahan baterai yang mampu bertahan hingga 48 jam.

Di antara ketiganya, Droid Mini mungkin yang memiliki ukuran layar terkecil yakni 4,3 inci. Smartphone dengan bobot 132 gram ini akan bersaing dengan Galaxy S4 Mini dan HTC One Mini.

Droid Ultra dan Droid Mini akan tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih, sementara Droid Maxx hanya tersedia dalam warna hitam. Ketiganya mengusung desain dan kesan premium berkat aterial fiber DuPont KEVLAR yang membedakan dengan smartphone lain.

Untuk mendukung performa, Motorola menyematkan prosesor terbaru yang disebut sebagai X8 dengan 8 core dan grafis quadcore. Melalui situs resminya, Rabu (24/7/2013), Motorola menyebut jika smartphone ini memiliki kemampuan merespon perintah suara tanpa perlu menyentuh langsung layar ponsel.

Ketiganya disebutkan akan memasuki tahap pre-order online dalam waktu dekat. Harga untuk ketiganya dengan sistem kontrak operator masing-masing US $99,99 untuk Droid Mini, US 199,99 dan US $299,99 untuk Droid Ultra dan Dorid Maxx.

Kabar kehadiran ketiganya seakan menjadi sinyal positif kembalinya Motorola ke ranah persaingan ponsel pintar. Mengingat pada 1 Agustus nanti, perusahaan yang telah menjadi keluarga besar Google ini juga akan meluncurkan smartphone seri Moto X. (vin/gal)

Video Terkini