Sukses

Potensi Gaming Indonesia Besar, Dell Fokus Dekati Gamer

Dell memulai langkah komitmennya dengan menyediakan sebuah posisi baru yang bertugas 'memasok' produk-produk khusus bagi kalangan gamer.

Game sudah menjadi salah satu hiburan yang diminati banyak orang baik game online maupun game PC biasa, termasuk di Indonesia. Hal itu membuat Dell ingin mulai serius untuk menggarap pasar gamer di Indonesia.

Dell memulai langkah komitmennya tersebut dengan menyediakan sebuah posisi baru yang akan bertugas 'memasok' produk-produk khusus bagi kalangan gamer.

"Kami akan mulai benar-benar serius di pasar game. Salah satu bukti yakni penunjukkan Pak Ronny Salim sebagai brand manager dari Alienware yang merupakan produk khusus bagi gamer dari Dell," kata Primawan Badri, Country Manager dan Direktur Divisi Konsumer Dell Indonesia saat ditemui Liputan6.com di Mangga Dua Jakarta.

Ia juga menyatakan bahwa pemain di pasar notebook yang menyediakan perangkat berspesifikasi tinggi masih belum banyak. Bahkan, Dell mengklaim perusahaannya satu-satunya yang sudah menyediakan brand notebook khusus untuk gaming.

"Kalau untuk notebook masih sedikit vendor yang sudah main, palingan rata-rata gamer merakit komputer desktop sesuai kebutuhan mereka," ungkap Primawan lagi.

Ronny Salim, Brand Alienware Manager Dell Indonesia menyatakan daya beli para gamer di Indonesia terbilang tinggi. Demi mendapatkan kepuasan saat menyalurkan hobi bermain game di komputer, para gamer disebutkan bisa melibatkan uang dari puluhan juta hingga ratusan juta rupiah.

"Gamer di Indonesia terbilang royal untuk merakit komputer yang bisa dipakai nge-game sama mereka. Survey kami mereka bisa menghabiskan dana sebesar Rp 40 juta hingga Rp 150 juta untuk merakit komputer," tandas Ronny. (den/dew)

Video Terkini