Motorola telah merilis smartphone unggulan terbarunya, Moto X, beberapa waktu lalu. Perusahaan yang sudah menjadi bagian dari Google itu rupanya juga membuatkan aksesoris khusus untuk orang yang super sibuk.
Mengusung nama Motorola Skip, aksesoris ini dikhususkan untuk dipakai bersama dengan smartphone Moto X. Dengan aksesoris ini pengguna tak perlu repot-repot lagi membuka kunci layar, sebab aksesoris ini dapat membukakan kunci layar Moto X hanya dengan menyentuhkannya.
Aksesoris baru dari Motorola ini memanfaatkan koneksi teknologi Near Field Communications (NFC). Pengguna hanya perlu melakukan pairing sekali untuk menghubungkan kedua perangkat canggih itu.
Dikutip Liputan6.com dari Engadget, Minggu (18/8/2013), Skip dianggap cocok untuk orang sibuk yang kesulitan membuka kunci dengan tangannya. Pengguna juga tak perlu memasukkan kode dan password untuk bisa mengoperasikan ponselnya dari posisi terkunci.
Perangkat tambahan dari Motorola ini dibanderol dengan harga USD 19,99 atau sekitar Rp 200 ribuan. Sayangnya, Moto X hanya dipasarkan untuk pasar Amerika Serikat. Jadi, aksesoris ini masih belum bisa dicicipi oleh penggila gadget di Tanah Air. (den/dew)