Sukses

Jusuf Kalla Bikin Biografi, Tersedia Gratis di Android dan iOS

Biografi ini dapat di-download secara gratis di perangkat iOS melalui AppStore dan Android melalui Google Play Store.

Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla atau yang akrab disapa JK, meluncurkan biografi dalam bentuk digital. Biografi ini dapat di-download secara gratis di perangkat iOS melalui AppStore dan Android melalui Google Play Store.

Karena dikemas digital, biografi ini hadir lebih interaktif. Data yang disajikan tidak hanya berupa teks seperti kebanyakan buku biografi lainnya, namun juga data grafis, foto dan video.

"Biografi Digital JK ini memaparkan berbagai aspek kehidupan dan kiprah JK secara utuh. Baik peran JK sebagai negarawan dan politisi, tokoh perdamaian dan kemanusiaan, hingga karirnya sebagai pengusaha nasional maupun kisah hidupnya sejak kecil dan bersama keluarga," kata Husein Ja'far al Hadar, Founder sekaligus CEO The Face Digital Biography, perusahaan yang berkonsentrasi dalam menyajikan biografi digital para tokoh Indonesia melalui keterangan pers.

Biografi ini dirilis dalam dua versi bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Menurut Husein, biografi digital tersebut ditujukan untuk pembaca dari kalangan generasi muda.

"Kita tidak bisa memaksa mereka membaca buku konvensional. Cara efektif agar mereka bisa terinspirasi pada tokoh bangsa adalah dengan memasuki dan menyesuaikan dengan dunia mereka. Yaitu dunia teknologi digital," jelas Husein.

Menurut pantauan tim Tekno Liputan6.com, hingga berita ini diturunkan Rabu (9/4/2013), biografi ini telah di-download lebih dari 100 kali sejak dirilis pada 27 Agustus 2013 lalu. Biografi yang besar filenya mencapai 38 MB itu bahkan mendapat rating 5 bintang di Google Play Store untuk smartphone.

Saat dicoba dibuka, aplikasi berjudul "Jusuf Kalla Biography" itu berjalan mulus pada smartphone Android. Jika icon foto diklik, maka foto-foto yang menampilkan kegiatan JK akan ditampilkan dalam bentuk zoom. (ANT/dew)