Pencipta game Mega Man, Keiji Inafune, berniat untuk merilis game yang merupakan pelanjut kesuksesan game aksi yang sukses sejak hadir di konsol Nintendo Entertainment System tersebut. Karena itu Inafune melakukan pengumpulan dana di situs Kickstarter, untuk meluncurkan proyek game bernama Mighty No 9.
Di Kickstarter, Mighty No 9 sudah mengumpulkan dana hampir US$ 2,5 miliar. Dana yang dikumpulkan ini sudah cukup bagi Inafune dan perusahaan Comcept yang dibuatnya untuk menghadirkan karakter Beck beraksi di konsol PlayStation 3 dan Xbox 360. Tapi angka ini bisa bertambah, sebab pengumpulan dana terus berlangsung hingga 1 Oktober mendatang.
Dilansir dari laman Polygon, Kamis (25/9/2013), Keiji Inafune menganggap suksesnya pengumpulan dana ini akan bisa mengubah industri pengembangan game di Jepang. Tapi secara pribadi, Inafune merasa kesuksesan pengumpulan Mighty No 9 sebagai bentuk ikatan dia sebagai pencipta dengan fans Mega Man.
"Saat Anda menciptakan sebuah game, mungkin terasa seperti ada keterikatan dengan pengguna, padahal tidak," ujar Inafune. "Saya sungguh tidak tahu berapa orang yang akan membeli game saya atau hanya menempatkan tanda tangan saya di eBay (menjual barang dengan tanda tangan)," tulis Inafuna.
Inafune pun merasakan banyaknya dukungan saat ini. Ini tentu meningkatkan kepercayaan dirinya. "Para fans juga bertaruh. Tapi proyek ini membuat saya sadar betapa besar pengaruh Mega Man ke banyak orang," ucapnya.
Sebagai 'balas budi' kepada para donatur, Comcept juga memberikan kenangan. Untuk pemberi dana minimal US$ 5, maka akan mendapatkan fitur khusus seperti password, atau nama tertera sebagai kredit beserta nomor khusus. Sedangkan untuk pemberi dana maksimal, yaitu di atas US$ 10.000, maka akan dapat kesempatan untuk makan malam bersama Keiji Inafune yang juga merupakan legenda pengembang game, langsung di Tokyo. Â
Kaos juga diberikan kepada donatur yang menyumbang US$ 99. Meski begitu, Inafune tak keberatan jika akhirnya kaos eksklusif itu dilelang di eBay. "Jika ada yang menjual t-shirt Mighty No 9 di eBay dan menggunakan uang itu untuk donasi di Kickstarter, saya tak ada masalah," ucapnya.
Meski Mighty No 9 sukses dalam pengumpulan dana dan siap diluncurkan, tapi ini tak mengganggu proyek game lain yang sedang digarap Inafune. Beberapa game itu antara lain Yaiba: Ninja Gaiden Z dan Soul Sacrifice Delta.
"Saya terlibat dengan game-game itu dalam urusan konsep," ucapnya. "Saya menyisakan cukup waktu. Saya bukan tipe orang yang mengorbankan suatu proyek, dan tak mau melakukan ke proyek lain," ucapnya. (gal)
Di Kickstarter, Mighty No 9 sudah mengumpulkan dana hampir US$ 2,5 miliar. Dana yang dikumpulkan ini sudah cukup bagi Inafune dan perusahaan Comcept yang dibuatnya untuk menghadirkan karakter Beck beraksi di konsol PlayStation 3 dan Xbox 360. Tapi angka ini bisa bertambah, sebab pengumpulan dana terus berlangsung hingga 1 Oktober mendatang.
Dilansir dari laman Polygon, Kamis (25/9/2013), Keiji Inafune menganggap suksesnya pengumpulan dana ini akan bisa mengubah industri pengembangan game di Jepang. Tapi secara pribadi, Inafune merasa kesuksesan pengumpulan Mighty No 9 sebagai bentuk ikatan dia sebagai pencipta dengan fans Mega Man.
"Saat Anda menciptakan sebuah game, mungkin terasa seperti ada keterikatan dengan pengguna, padahal tidak," ujar Inafune. "Saya sungguh tidak tahu berapa orang yang akan membeli game saya atau hanya menempatkan tanda tangan saya di eBay (menjual barang dengan tanda tangan)," tulis Inafuna.
Inafune pun merasakan banyaknya dukungan saat ini. Ini tentu meningkatkan kepercayaan dirinya. "Para fans juga bertaruh. Tapi proyek ini membuat saya sadar betapa besar pengaruh Mega Man ke banyak orang," ucapnya.
Sebagai 'balas budi' kepada para donatur, Comcept juga memberikan kenangan. Untuk pemberi dana minimal US$ 5, maka akan mendapatkan fitur khusus seperti password, atau nama tertera sebagai kredit beserta nomor khusus. Sedangkan untuk pemberi dana maksimal, yaitu di atas US$ 10.000, maka akan dapat kesempatan untuk makan malam bersama Keiji Inafune yang juga merupakan legenda pengembang game, langsung di Tokyo. Â
Kaos juga diberikan kepada donatur yang menyumbang US$ 99. Meski begitu, Inafune tak keberatan jika akhirnya kaos eksklusif itu dilelang di eBay. "Jika ada yang menjual t-shirt Mighty No 9 di eBay dan menggunakan uang itu untuk donasi di Kickstarter, saya tak ada masalah," ucapnya.
Meski Mighty No 9 sukses dalam pengumpulan dana dan siap diluncurkan, tapi ini tak mengganggu proyek game lain yang sedang digarap Inafune. Beberapa game itu antara lain Yaiba: Ninja Gaiden Z dan Soul Sacrifice Delta.
"Saya terlibat dengan game-game itu dalam urusan konsep," ucapnya. "Saya menyisakan cukup waktu. Saya bukan tipe orang yang mengorbankan suatu proyek, dan tak mau melakukan ke proyek lain," ucapnya. (gal)