Sukses

Gmail Untuk Android Akan Dihujani Iklan

Suka atau tidak, update terbaru aplikasi Gmail untuk perangkat Android kemungkinan akan mulai menampilkan iklan.

Hari-hari mengakses Gmail tanpa iklan tampaknya akan segera berakhir. Suka atau tidak, aplikasi Gmail di Android kemungkinan akan mulai menampilkan iklan.

Situs teknologi Android Police menemukan kode dalam sebuah file application package (APK) bahwa dalam versi update Gmail 4.6 yang baru diluncurkan beberapa hari lalu itu terdapat library baru bernama Ads.

Hasil pengecekan menunjukkan bahwa aplikasi tersebut berisi referensi ke fitur iklan. Nantinya akan terdapat ikon informasi yang dapat diklik untuk mengetahui lebih lanjut tentang iklan tersebut.

Belum diketahui bagaimana Goole akan menampilkan iklan tersebut dalam Gmail, namun kabarnya pengguna memiliki opsi untuk menyimpan iklan yang mereka sukai sebagai pesan ke dalam inbox -- seperti bookmark. Iklan yang tidak disukai juga bisa dihentikan.

Google sendiri belum mengumumkan keberadaan iklan tersebut di Gmail untuk Android. Tidak jelas kapan iklan ini akan dimunculkan. Juru bicara Google menolak berkomentar. Ia hanya mengatakan bahwa Google selalu bereksperimen dengan fitur baru.

Dengan lebih dari 400 juta pengguna Gmail dan banyak pengguna yang menggunakan perangkat mobile, tidak mengherankan jika Google meraup untung dari iklan online.

Selain iklan, tampilan desain di versi terbaru Gmail untuk Android juga lebih bersih untuk conversation view. Terdapat pula fitur reminder sebagai pengingat jika ada email yang belum terkirim dan tersimpan di draft.

(dew)
Video Terkini