Samsung secara resmi telah merilis produk terbaru Galaxy Note 3 di akhir bulan September lalu. Dalam rangka menggenjot angka penjualan di wilayah Asia, kabarnya produsen asal Korea Selatan tersebut akan segera meluncurkan phablet Galaxy Note 3 versi dual SIM card ke pasaran di penghujung tahun 2013 ini.
Dikutip dari laman Android Authority, Senin (7/10/2013), China akan menjadi wilayah pertama yang akan kedatangan handset Galaxy Note 3 versi dual SIM card. Setelah itu, wilayah Asia lainnya, termasuk Indonesia akan segera menyusul secara bertahap hingga akhir tahun ini.
Di sektor spesifikasi, Galaxy Note 3 dual SIM card sama sekali tak berbeda dengan versi standarnya. Samsung tetap membekalinya dengan layar 5,7 inci, prosesor quad-core 2,3GHz, Adreno 330 GPU (Graphics Processing Unit), RAM 3GB, serta fasilitas kamera belakang beresolusi 13MP.
Namun untuk urusan bandrol akan sedikit berbeda. Jika versi standar dipasarkan Samsung dengan harg Rp. 8,8 juta, makan versi dual SIM card akan sedikit lebih mahal, yaitu sekitar Rp. 9 jutaan.
Selain versi dual SIM card, sebelumnya sempat muncul rumor pula yang mengatakan bahwa phablet andalan Samsung tersebut akan dihardirkan dalam versi layar fleksibel. Varian ini kabarnya akan menyasar segmen pasar super premium, dan akan dipasarkan secara terbatas tahun ini. (dhi/dew)
Dikutip dari laman Android Authority, Senin (7/10/2013), China akan menjadi wilayah pertama yang akan kedatangan handset Galaxy Note 3 versi dual SIM card. Setelah itu, wilayah Asia lainnya, termasuk Indonesia akan segera menyusul secara bertahap hingga akhir tahun ini.
Di sektor spesifikasi, Galaxy Note 3 dual SIM card sama sekali tak berbeda dengan versi standarnya. Samsung tetap membekalinya dengan layar 5,7 inci, prosesor quad-core 2,3GHz, Adreno 330 GPU (Graphics Processing Unit), RAM 3GB, serta fasilitas kamera belakang beresolusi 13MP.
Namun untuk urusan bandrol akan sedikit berbeda. Jika versi standar dipasarkan Samsung dengan harg Rp. 8,8 juta, makan versi dual SIM card akan sedikit lebih mahal, yaitu sekitar Rp. 9 jutaan.
Selain versi dual SIM card, sebelumnya sempat muncul rumor pula yang mengatakan bahwa phablet andalan Samsung tersebut akan dihardirkan dalam versi layar fleksibel. Varian ini kabarnya akan menyasar segmen pasar super premium, dan akan dipasarkan secara terbatas tahun ini. (dhi/dew)