Sukses

Kode Nama Terungkap, Nokia Siapkan Smartphone Aluminium?

Kemungkinan kode nama ini akan dipasang di smartphone Windows Phone yang dibalut material aluminium.

Serangkaian lini produk Nokia yang akan hadir di pasaran telah diungkap pada acara Nokia Day di Dubai beberapa waktu lalu. Vendor asal Finlandia itu sedang menyiapkan jajaran smartphone barunya yang kemungkinan akan meluncur tahun depan.

Hal itu diketahui dari kode nama yang akan dipakai Nokia melalui sebuah kicauan di sosial media Twitter. Seperti biasa, akun @evleaks jadi pengungkap informasi yang belum diungkap resmi itu.

Dilansir Phone Arena, Senin (11/11/2013), istilah Goldfinger dan  Moneypenney yang pernah muncul di film James Bond akan dipakai sebagai penanda produk yang dikembangkan Nokia. Selain itu ada pula Normandy, Phantom dan Spinel yang juga bakal tersemat di handset Nokia.

Spinel diketahui sebagai mineral magnesium aluminium yang dalam ilmu kimia disimbolkan dengan MgAl2O4. Kemungkinan kode nama ini akan dipasang di smartphone Windows Phone yang dibalut material aluminium.

Windows Phone sendiri cukup populer di tahun 2013 dengan berbagai fitur yang cukup memikat, kamera kualitas tinggi di kondisi cahaya rendah salah satunya. Peluncuran Nokia Lumia 520/521 maupun phablet Lumia 1520 cukup membantu popularitas handset bertenaga platform besutan Microsoft itu.

Data terakhir menunjukkan bahwa ponsel dengan Windows Phone sudah mulai mempunyai tempat di sejumlah wilayah. Handset bertenaga Windows tersebut telah menguasai 4% pasar smartphone di US pada Q3 tahun ini. (den/dew)