Tak mau kalah saing dengan Sony yang menorehkan angka penjualan fantastis, kali ini Mcrosoft pun mengumumkan pencapaian serupa. Konsel game terbaru Xbox One diklaim telah laku terjual sebanyak 2 juta unit.
Jika PlayStation 4 memerlukan waktu dua minggu, maka Xbox One memerlukan waktu yang tak berbeda jauh dari itu. Melalui laman resminya, Microsoft menyebut Xbox One membutuhkan waktu selama 18 hari untuk mencapai angka penjualan tersebut.
Menurut The Verge yang dikutip, Jumat (13/12/2013), rata-rata penjualan sehari Xbox One mencapai 111.111 unit dan disebut sebagai rekor terbaru yang ditorehkan oleh konsol game besutan Microsoft.
Sejak diluncurkan pada 22 November, kini Microsoft menyebut jika pengguna Xbox One menghabiskan lebih dari 83 juta jam dalam game, TV dan aplikasi. Termasuk di dalamnya game digital dan pembelian video yang bernilai lebih dari $ 1 juta.
"Angka penjualan ini melebihi stok yang telah disiapkan di 13 negara yang akan disambangi Xbox One, mengingat saat ini telah terjual habis," papar Corporate Vice President of Strategy and Sarketing Xbox, Yusuf Mehdi dalam keterangan resmi seperti dilansir Gamespot.
Amazon sebagai salah satu retail mengatakan lebih dari 1.000 unit per menit telah dipesan melalui situsnya. Senada dengan Amazon, salah satu penyedia aksesoris game, GameStop menyebut Xbox One merupakan salah satu produk 'terpanas' yang dijual selama musim liburan tahun ini.
Bukan tidak mungkin jika jelang libur Natal dan Tahun Baru angka penjualan Xbox One akan semakin meningkat melebihi pencapaian saat ini. (vin/dew)
Baca juga:
2,1 Juta PlayStation 4 Ludes Terjual dalam 2 Minggu
Sony Klaim Penjualan PS4 Mampu Lampaui PS3