Sukses

Kamera Fujifilm Seri X Terbaru Siap Meluncur Minggu Depan

Fujifilm X-T1 memiliki tata letak dan bentuk kontrol serta lensa yang mirip dengan Fujifilm X-E2.

Fujifilm baru saja mengungkap kamera seri X terbarunya yaitu X-T1. Teaser yang terlihat pada gambar di atas mengisyaratkan bahwa kamera tersebut akan diluncurkan pada 28 Januari 2014.

Teaser itu diketahui memiliki tampilan yang sama dengan gambar sebelumnya yang sempat muncul di koran Jepang, namun dalam kualitas gambar rendah. Dam kali ini dengan percaya diri, vendor kamera asal Jepang tersebut memposting teaser itu di situs resminya dengan kualitas gambar yang cukup tinggi.

Terlihat pada gambar, X-T1 memiliki tata letak dan bentuk kontrol serta lensa yang mirip dengan Fujifilm X-E2. Namun kamera mirrorless terbaru ini akan dibanderol dengan harga yang lebih mahal dari X-E2 yang kini dibanderol 799 poundsterling atau sekitar Rp 16 jutaan.

Mengutip laman Petapixel, Kamis (23/1/2014),  X-T1 digadang-gadang akan menggunakan sensor APS-C X-Trans II beresolusi 16 megapiksel, jendela bidik elektronik definisi tinggi 2.36M-dot, fitur pengambilan gambar terus menerus hingga 8 frame per detik (fps) dengan pelacakan AF berkecepatan 0.08s, dan koneksi WiFi.

Soal harga, dikabarkan akan dipatok sekitar US$ 1.800 atau Rp 21,8 jutaan, namun sumber lain mengatakan Fujifilm X-T1 akan dilego US$ 1.300 atau sekitar Rp 15,7 juta (body only). (isk)


Baca juga:
Fujifilm X-E2, Kamera Dengan Autofokus Tercepat di Kelasnya
Fujifilm Tawarkan Kamera Compact Rp 4,4 Jutaan
Tinggalkan Kamera DSLR, Olympus Fokus ke Mirrorless
Kamera Mirrorless Ini Setara Dengan Kamera Full-frame