Liputan6.com, Sleman - Iklan tawaran untuk mendonorkan sperma oleh Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, menghebohkan masyarakat belakangan ini. Dalam iklan yang beredar di media sosial itu dinyatakan, pendonor akan mendapat imbalan Rp 50 ribu.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (7/9/2015), tak urung iklan ini menuai reaksi dari berbagai kalangan. Menyikapi hal ini, pihak Laboratorium Patologi Klinis UGM membantah telah merilis iklan di media sosial itu.
Sangat tidak etis, tidak sopan, tidak senonoh. Kami sampaikan lagi bahwa ini betul-betul bukan dari pernyataan yang disampaikan oleh bagian kami ataupun juga personel yang ada di bagian kami," jelas Dr. Teguh Triyono, M.kes, SpPK(K), pengurus Lab Patologi Klinis FK UGM.
Advertisement
Saat ini tidak ada penelitian terkait sperma di Lab Patologi Klinis UGM. Karena meski rutin, program itu hanya dilakukan setahun sekali, dan memanfatkan sampel dari penelitian sebelumnya. Penelitian itu sendiri untuk mengetahui tingkat infertilitas atau tingkat kesuburan. (Dan/Sun)