Liputan6.com, Kolombia - Sebuah pesawat terbakar saat jatuh menimpa toko roti di Bogota, Kolombia. Pilot dan 3 penumpangnya serta seorang karyawan toko roti tewas seketika. Sedangkan 7 orang terluka. Pesawat nahas ini baru 3 menit mengudara sebelum akhirnya jatuh. Berita itu mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (19/10/2015).
Di Manila, Filipina, warganya ini mulai membersihkan puing dan kotoran yang menumpuk akibat sapuan topan Koppu. Setidaknya 2 orang tewas dan belasan ribu warga desa harus mengungsi. Topan Koppu juga menyebabkan banjir di sejumlah provinsi di Filipina.
Baca Juga
Di India, polisi menangkap 2 remaja terkait kasus pemerkosaan terhadap seorang balita berusia 2,5 tahun. Kasus pemerkosaan ini mengejutkan India. Bocah malang yang sedang bermain itu tiba-tiba hilang saat lampu padam selama 10 menit. Ia lantas ditemukan 3 jam kemudian di sebuah taman dalam keadaan pingsan.
Advertisement
Sementara itu seorang penumpang maskapai China Air dari Taiwan menuju Los Angeles, Amerika Serikat, tiba-tiba melahirkan di pesawat. Tak berapa lama tangis bayi terdengar dan si jabang bayi lahir dengan selamat. Penumpang pesawat pun bertepuk tangan tanda turut bersukacita bersama si ibu bayi. Kelahiran bayi ini dibantu penumpang yang kebetulan seorang dokter. (Dan/Ans)