Liputan6.com, Bandung - Di bawah guyuran hujan, peresmian nama jalan yang sebelumnya bernama Jalan Cikapundung Timur menjadi Jalan Dr Ir Sukarno berlangusng dengan hikmat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (10/11/2015), Walikota Bandung Ridwan Kamil mengatakan, peresmian nama jalan ini sengaja dipilih pada 10 November, sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pahlawan.
Ada tiga alasan kenapa nama jalan Dr Ir Sukarno dipakai di bekas Jalan Cikapundung Timur.
Advertisement
Selama ini jalan sepanjang 200 meter yang letaknya tepat berada di sebelah Gedung Merdeka itu tertutup bagi kendaraan bermotor.
Jalan ini dimanfaatkan warga Bandung dan sekitarnya untuk bermain dan jalan santai bersama keluarga. (Dan/Rmn)