Liputan6.com, Sleman - Untuk meningkatkan kecintaan dan lebih mengenalkan keberadaan selokan Mataram, terutama terkait sejarah pembuatannya, sebuah festival selokan Mataram digelar di Sleman, Yogyakarta. Sejumlah pertunjukan seni berwawasan lingkungan digelar, termasuk penampilan musik di sebuah panggung yang dibuat di atas sungai.
Sementara itu, pentas tari kuda lumping kontemporer khas Temanggung digelar di Anjungan Jawa Tengah Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Sabtu malam. Meski pementasan tarian ini sempat terganggu oleh hujan, namun tak menyurutkan minat penonton terutama warga asing untuk tetap menyaksikan tarian yang dikemas apik.
Advertisement