Sukses

VIDEO: Sekelompok Orang Serang Markas GMBI

Bangunan yang biasa dijadikan markas GMBI tiba-tiba diserang sekelompok orang tidak dikenal.

Liputan6.com, Bogor - Bangunan yang biasa dijadikan markas Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia GMBI di Bogor, Jawa Barat, tiba-tiba diserang sekelompok orang berpeci dan sarung, Jumat sekitar pukul tiga dinihari (13/1/2017). Akibatnya satu sepeda motor dan rumah ludes terbakar.

Hingga Jumat siang, Polres Bogor masih memeriksa sejumlah saksi. Beberapa orang diamankan berdasarkan keterangan saksi-saksi.

Di Bekasi, Jawa Barat, petugas Polres Metro Bekasi Kota dan Polda Metro Jaya menghalau massa FPI dan GMBI, yang terkonsentrasi di Jalan Pangeran Jayakarta, Kelurahan Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Massa FPI mencoba mendatangi sekretariat ormas GMBI yang berjarak sekitar lima ratus meter ini dari markas mereka. Adanya insiden di Bogor dan Bekasi, Jawa Barat ini, diduga imbas bentrokan FPI dan GMBI di Bandung.

Keributan terjadi saat pimpinan FPI Rizieq Shihab diperiksa di Polda Jawa Barat, atas laporan penghinaan terhadap lambang negara pancasila. Rizieq dilaporkan Soekmawati Soekarnoputri, karena mengasosiasikan urutan terakhir usulan pancasila dari Soekarno dengan bagian tubuh manusia.

Simak video tayangan selengkapnya dalam tautan ini.Â