Liputan6.com, Sleman - Warga terus mengalir ke Kantor Dinas Dukcapil, Kabupaten Sleman untuk menjalani proses perekaman KTP elektronik atau e- KTP.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (11/3/2017) setiap harinya ratusan warga silih berganti mendatangi kantor ini. Namun sayang tingginya antusiasme masyarakat mendapatkan KTP elektronik tidak dibarengi dengan ketersediaan fasilitas proses perekaman data.
Baca Juga
Akibatnya, proses perekaman data berjalan lambat karena kurangnya peralatan dan sejumlah alat perekaman e-KTP yang merupakan pengadaan tahun 2012 sudah rusak.
Advertisement
"Masing-masing kecamatan kita masih mampu untuk melakukan perekaman dan foto. Namun, untuk mencukupi dengan jumlah yang lebih besar kita perlu adanya tambahan alat-alat perekaman e-KTP " Ujar Kabid Pendaftaran Dukcapil Sofwan Nugroho.
Sementara itu, warga terus berdatangan dan antre mendapatkan giliran menjalani proses perekaman data di Kantor Dinas Dukcapil Kabupaten Semarang meski mengetahui jika blanko KTP elektronik habis sejak 6 bulan lalu.
Sebagai gantinya, petugas mengeluarkan surat keterangan kepemilikan KTP elektronik sementara untuk memudahkan warga mengurus keperluan administrasi kependudukan.
Masyarakat dan kantor-kantor Dinas Dukcapil terus menunggu hingga e-KTP Â tiba di tangan masyarakat. Entah hinggga kapan.
Saksikan tayangan video perekaman e-KTP di Sleman Terkendala alat selengkapnya.
Â
Â