Liputan6.com, Kampar - Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPAPK) menyalurkan 1.000 paket bantuan sembako kepada korban banjir di Kabupaten Kampar dan Palalawan, Riau. Paket sembako tersebut terdiri dari beras, susu, minyak goreng, gula, teh dan kecap manis.
Selain sembako, seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Rabu (22/3/2017), YPAPK juga membagikan 400 helai selimut untuk korban banjir. Selimut-selimut tersebut dibagikan ke empat desa, yakni Desa Buluh Cina, Teratak Buluh, Desa Balam dan Rantau Baru.
Baca Juga
Namun demikian, tidak mudah menuju daerah yang terendam banjir. Kru YPAPK harus menggunakan perahu mesin untuk sampai ke lokasi.
Advertisement
Itulah sebabnya, warga yang sudah sebulan terendam banjir, menyambut gembira bantuan dari YPAPK. Sebab, bantuan ini sangat meringankan beban mereka.
Selama banjir merendam desa mereka, tidak banyak kegiatan yang bisa dilakukan oleh warga. Sebab itu mereka berharap ada upaya pemerintah setempat agar banjir serupa tidak terulang di masa mendatang.
Saksikan aksi sebar paket bantuan sembako YPAPK berikut ini.