Sukses

VIDEO: Intip Meriahnya Aksi Earth Hour di Berbagai Negara

Di Inggris, jembatan menara London dilingkupi kegelapan selama satu jam. Istana Kepresidenan Argentina turut serta dimatikan listriknya.

Liputan6.com, Paris Lampu menara Eiffel di Paris, Prancis dimatikan selama satu jam. Aksi ini untuk menghemat listrik dalam rangka earth hour.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (26/3/2017), lampu-lampu dimatikan selama satu jam antara pukul 20.30 hingga 21.30 WIB waktu setempat. Aksi serupa juga dilakukan di negara-negara lain.

Di Inggris, jembatan menara salah satu ikon Kota London dilingkupi kegelapan selama satu jam. Aksi earth hour ini dilakukan untuk menyadarkan masyarakat akan perubahan iklim dan menciptakan kesadaran akan penggunaan sumber daya yang terbatas.

Istana Kepresidenan Argentina yang dikenal sebagai Casa Rosada di Buenos Aires juga turut serta mematikan listrik selama satu jam.

Sementara di Plaza De Mayo sekelompok aktivis hemat energi berkumpul mengikuti aksi dunia ini. Selama earth hour, lampu-lampu monumen dan bangunan publik di 10 provinsi di Argentina turut dimatikan.

Saksikan tayangan video Intip Meriahnya Aksi Earth Hour di Berbagai Negara selengkapnya.