Sukses

VIDEO: Sandiaga Uno Tanggapi Banjir Bunga untuk Ahok - Djarot

Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menanggapi banjir bunga untuk Ahok-Djarot di Balai Kota.

Liputan6.com, Jakarta - Serba merah dan kotak-kotak. Itulah nuansa pakaian mayoritas warga Jakarta yang ingin berjumpa langsung Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok-Djarot Saiful Hidayat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (28/4/2017), warga yang datang tidak hanya dari Jakarta. Simpatisan Ahok-Djarot dari luar kota juga sengaja datang ke Balai Kota sejak dini hari.

Alasan mereka pun beragam. Ada yang ingin bertemu, berfoto bersama, hingga bersalaman dengan Ahok-Djarot.

"Tetap semangat. Apa pun yang terjadi, dia gak sendiri," kata Vista, warga Surabaya.

Melihat antusiasme warga yang tak terbendung, Petugas di Balai Kota pun menerapkan sistem nomor antrean untuk bertemu Ahok. Warga yang sudah berfoto dipersilakan keluar dan dicap khusus.

Sementara itu, karangan bunga juga masih terus membanjiri Jalan Medan Merdeka Selatan. Hal ini menarik minat arranger musik Addie MS untuk mampir dan mengunggah video di akun Instagramnya.

Banjir bunga di Balai Kota juga membuat calon wakil gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno angkat bicara. Menurut dia, hal ini mampu meningkatkan perekonomian rakyat, khususnya perajin bunga.

"Meningkatkan ekonomi rakyat dan menciptakan lapangan kerja. Karena perajin bunga juga sekarang bisa menikmati hasil orderan yang meningkat. Mudah-mudahan lebih banyak lagi orderan mereka ke depan," ujar Sandi.

Selain di Balai Kota Jakarta, ucapan terima kasih pada Ahok-Djarot juga tertuang dalam belasan karangan bunga di Batam Center, Kota Batam, Kepulauan Riau. Bagi warga Batam, karangan bunga tersebut sebagai bentuk penghargaan atas kinerja Ahok-Djarot.

saksikan tanggapan Sandiaga Uno atas banjir bunga untuk Ahok - Djarot selengkapnya berikut ini.