Liputan6.com, Jakarta - Ritual Puja Bakti mengawali peringatan Waisak di Wihara Budha Arya Dwipa Arama, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Kamis siang tadi. Ribuan umat Buddha pun datang dari berbagai wilayah di Jabodetabek.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (11/5/2017), mereka dengan khusyuk membaca Parita atau ayat suci memohon kedamaian, keamanan, dan kebahagiaan untuk semua makhluk Tuhan.
Peringatan Tri Suci Waisak di Wihara Budha Arya Dwipa Arama dipimpin oleh Bhikkhu Badra Utama. Ia mengajak umat Buddha berdoa agar Indonesia selalu damai dalam keberagaman.
Advertisement
Ada 16 rangkaian ritual yang digelar di Wihara Budha Arya Dwipa Arama sejak Kamis dini hari tadi. Ribuan umat yang hadir pun meluber hingga harus mengikuti upacara di luar wihara.
Sementara itu, Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan ikut memberi sambutan pada peringatan Waisak di Vihara Ekayana, Tanjung Duren, Jakarta Barat. Luhut juga sempat memberi sambutan di hadapan ribuan umat Buddha.
Usai mengikuti ritual Pindapata dan Puja Bakti, Luhut berpesan agar seluruh umat beragama tetap saling menjaga perbedaan. "Kita harus menghilangkan kebencian-kebencian yang membuat perpecahan dalam bangsa," kata Luhut.
Saksikan pesan Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan pada perayaan Waisak selengkapnya berikut ini.