Sukses

WOW: Uniknya Kidung Natal Berbahasa Arab

Kidung Natal ini dilantunkan oleh Nader Hajjar, seorang nasyid yang bermukim di Ottawa di Canada dan diunggah ke YouTube.

Liputan6.com, Kanada- Kidung Natal ini dilantunkan oleh Nader Hajjar, seorang nasyhid yang bermukim di Ottawa di Canada dan diunggah ke YouTube.

Kidung ini merupakan bagian dari tata ibadah Byzantium yang lazim di abad-abad pertama munculnya agama Nasrani di Timur Tengah dan sekitarnya, sebelum mendapatkan pengaruh Eropa Barat. Setelah tiba ke Eropa Barat, tata ibadah Nasrani mendapatkan pengaruh budaya dalam bentuk kidung-kidung yang lebih bernuansa Eropa.

Namun demikian, sejumlah penganut minoritas Nasrani di Timur Tengah tetap mempertahankan tata ibadah Nasrani dalam bentuk asalnya seperti sebelum agama Nasrani berkelidan dengan Eropa, misalnya dengan mempertahankan keberadaan nasyid dalam tata ibadah Natal ini.