Liputan6.com, Jakarta Gempa bumi berkekuatan 4,0 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat Rabu (15/2/2017) sekitar pukul 04.47 WIB. Gempa diketahui berpusat di 12 km Barat Laut Kota Sukabumi. Getaran gempa yang terasa cukup lama dan kencang membuat warga di Kota dan Kabupaten Sukabumi panik. Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Yana Rusyana mengatakan, walaupun gempa bumi tersebut berpusat di Kota Sukabumi tetapi getarannya terasa ke Kabupaten Sukabumi, bahkan informasinya hingga Bogor dan Depok.
NEWS FLASH: Gempa Sukabumi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Gempa bumi berkekuatan 4,0 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat Rabu (15/2/2017) sekitar pukul 04.47 WIB.